ZONASULTRA.COM, RAHA – Awal tahun 2020 Bupati Muna LM Rusman kembali melakukan perombakan di lingkup pemerintah daerah setempat. Sebanyak 244 pejabat eselon II, III dan IV yang terdiri dari 10 pejabat eselon II dan 244 eselon III dan IV dilantik hari ini, Selasa (7/1/2019).
Mayoritas pejabat eselon II dikembalikan ke jabatan lama di antaranya Sukarman menjabat Kepala BKPSDM, Rustam Kepala DPMD, Darmansyah kembali jabat Kepala Disperindag, La Ode Ataludin sebagai Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
Sementara itu, LM Syukur menduduki posisi Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Rahmat Kepala Badan Pengendalian Penduduk.
Disusul La Ode Ena beberapa waktu lalu dilantik sebagai Sekretaris Dewan DPRD Muna menempati posisi asisten Perekonomian dan Pembangunan, dan Sekwan kembali dijabat oleh Edi Ridwan. Sementara posisi Kasatpol PP diduduki oleh Bahtiar.
Bupati Muna, LM Rusman Emba mengatakan mutasi merupakan hal biasa dalam pemerintahan. Namun, kata Rusman, perombakan kali ini tidak berbicara soal kedekatan namun dedikasi dalam menjalankan tugas.
“Ini juga evaluasi terhadap kepemimpinan saya selama tiga tahun. Ini juga salah satu bagian untuk membangun Muna yang lebih baik,” terang Rusman, Selasa ((7/1/2020).
Dikatakannya, awal tahun dimamfaatkan untuk merefleksi diri dan serius menjalankan tupoksi serta tetap patuh terhadap perintah pimpinan. (b)