Asrun-Hugua Diminta Sinkronkan Visi Misi dengan Program Jokowi-JK

Asrun-Hugua Diminta Sinkronkan Visi Misi dengan Program Jokowi-JK
CALON GUBERNUR - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri resmi menyerahkan SK usungan untuk pasangan calon gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Asrun-Hugua di Jakarta, Minggu (17/12/2017). (PDIP for ZonaSultra.Com)

Asrun-Hugua Diminta Sinkronkan Visi Misi dengan Program Jokowi-JKCALON GUBERNUR – Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri resmi menyerahkan SK usungan untuk pasangan calon gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Asrun-Hugua di Jakarta, Minggu (17/12/2017). (PDIP for ZonaSultra.Com)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri resmi menyerahkan Surat Keputusan usungan pasangan calon gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Asrun-Hugua di Jakarta, Minggu (17/12/2017) pada Pemilihan Gubernur Sultra 2018.

Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP Sulawesi Tenggara (Sultra) Agus Sanaa mengatakan SK itulah yang dapat dibawa Asrun-Hugua mendaftar di KPU. Asrun-Hugua sebelumnya memang pernah mendapat SK yang sudah ditandatangani Megawati namun belum diserah terimakan dalam suatu seremoni.

“Tadi ada empat pasang calon gubernur yang diserahkan SK-nya oleh ketua umum yaitu Provinsi Sultra, Riau, Nusa Tenggara Timur, dan Maluku. Wilayah Sultra diterima langsung oleh Asrun dan Hugua,” tutur Agus usai menghadiri acara itu, melalui telepon selulernya.

Sejumlah petinggi DPP PDIP hadir dalam acara itu, termasuk pengurus PDIP dari Sultra. Selain itu juga turut hadir beberapa partai koalisi misalnya Ketua PAN Sultra Abdurrahman Shaleh Rahman dan Ketua Hanura Sultra Sabri Manomang.

Agus mengatakan ketua umum berpesan bila kelak Asrun-Hugua terpilih menjadi kepala daerah agar memperhatikan keselamatan lingkungan dan kesejahtraan rakyat. Alam perlu dijaga karena merupakan karunia Tuhan yang sangat berharga.

(Baca Juga : PDIP Siagakan 5.000 Saksi Kawal Asrun-Hugua)

Kesejahtraan rakyat juga sangat penting bagi kepala daerah misalnya dengan mengembangkan pasar tradisional. Produk-produk pertanian perlu mendapat perhatian sehingga bisa bernilai jual dan dapat tersalur ke pasar-pasar tradisional dan moderen.

Lanjut dia, Asrun-Hugua diminta menyerahkan dokumen visi misinya ke DPP untuk dikombinasikan dengan program pemerintahan Jokowi-JK. Asrun-Hugua diminta tidak menjanjikan masyarakat sesuatu yang tidak bisa didanai dengan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD).

“Pesannya ibu Ketua Umum agar Asrun-Hugua menjanjikan sesuatu yang bisa ditangani oleh APBD maupun pusat, olehnya visi misinya harus sinkron dengan program pemerintahan Jokowi-Jk agar kalau terpilih bisa bertanggung jawab bagaimana daerah bisa berkembang,” tutur Agus. (B)

 

Reporter : Muhamad Taslim Dalma
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini