Divonis Penyakit Tumor, Hajrah Dirujuk Ke RS Bahteramas Kendari

Divonis Penyakit Tumor, Hajrah Dirujuk Ke RS Bahteramas Kendari
DIRUJUK - Hajra (29) atlet difabel asal Bombana harus dirujuk ke Rumah Sakit Bahteramas Provinsi Sultra, Minggu (5/8/2018). Ia diberangkatkan dari Bombana sekitar pukul 10.00 Wita. (MUHAMMAD JAMIL/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, RUMBIA – Hajrah (29) atlet difabel asal Rahampuu, Kecamatan Kabaena, Kabupaten Bombana yang menderita sakit harus dirujuk ke Rumah Sakit Bahteramas Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Minggu (5/8/2018). Sebelumnya, atlit yang telah mengharumkan nama Indonesia di beberapa kejuaraan mendapat perawatan dirawat di RSUD Bombana dan fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) di Puskesmas Kabaena.

Kepala Dinas Kesehatan Bombana, Sunandar mengatakan bahwa komplikasi penyakit dialami Hajra tak mampu ditangani secara maksimal di RSUD karena minimnya alat medis. Begitupula dengan ketersediaan Dokter Ahli dalam yang kurang memadai.

(Berita Terkait : Hajra, Atlet Difabel yang Pernah Mengharumkan Bombana Terbaring Sakit)

Dikatakan, diagnosa awal Hajra menderita tiga jenis penyakit ditubuhnya, yaitu Kencing manis, TBC dan kekurangan gizi plus disabilitas atau Tuna netra. “Awalnya, kami yakin bisa memberikan perawatan terbaik bagi Hajra. Namun, kami menemukan satu jenis penyakit yang membutuhkan penanganan intens di RS Bahteramas,” tukasnya.

Dijelaskannya, setelah melewati beberapa tahapan pemeriksaan di Bombana, Hajrah divonis menderita penyakit Tumor. Jika pada awalnya para medis di FKTP tak mampu mendeteksi penyakit lainnya, hal itu terjawab setelah dilakukan diagnosa oleh para Dokter di RSUD Bombana pada Sabtu (4/8/2018) malam.

Kadis Kesehatan Bombana, dr. Sunandar
dr. Sunandar

“Dokter sudah lakukan pemeriksaan melalui Radiologi Ultrasonografi (USG) ternyata ada Tumor di bagian perut Hajra,” ungkap Sunandar di Rumbia usai pemberangkatan Hajra.

Terkait metode penangannya, pihak dokter hingga kini belum mampu memastikan waktu operasinya karena harus dilakukan pemulihan stamina serta upaya normalisasi penyakit lainnya khususnya pada penambahan gizi.

“Nanti pihak dokter di Provinsi yang akan menangani melalui pemeriksaan berlanjut. Hanya, dengan kondisinya yang sekarang ini, Hajra tidak memungkinkan untuk bisa menjalani operasi Tumor,” bebernya.

Meski demikian, lanjut dia, pemda Bombana melalui instansi terkait tak akan mengabaikan Hajra meski menjalani perawatan di pusat sekalipun. Kata dia, instansi Kesehatan Bombana akan terus memberikan perhatian berupa pelayanan kesehatan gratis untuk Hajra.

(Berita Terkait : Pengprov NPC Janji Bantu Hajra, Atlet Berprestasi yang Kini Sakit)

“Tetap akan kami berikan pelayanan gratis dengan asupan obat berkualitas untuk kesehatannya. Kami harap juga kepada seluruh masyarakat Bombana agar bisa memberi dukungan bagi Hajra baik materi maupun moral untuk tetap semangat menjalani perawatannya di Kendari,” ujarnya.

Saat ini, Hajra tengah menjalani perawatan di ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) ruang isolasi kamar 01 di RS Bahteramas Sultra.(B)

 


Reporter : Muhamad Jamil
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini