Honor Naik, Ketua KPU Konut Harap Kerja Penyelenggara Makin Profesional

Honor Naik, Ketua KPU Konut Harap Kerja Penyelenggara Makin Profesional
KUNJUNGAN KERJA-Ketua KPU Konut, Syawal Soemarta ketiga dari kanan kenakan batik biru lengan panjang bersama Komisioner KPU Konut saat melakukan foto bersama Kapolres Konut bersama jajarannya usai menerima kunjungan kerja di Kantor KPU Konut.(Jefri/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM,WANGGUDU-Honor penyelenggara Panitia Pemilih Kecamatan (PPK), Pantia Pemungutan Suara (PPS), Panitia Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih), dan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (PPS) mengalami kenaikanya 18 hingga 70 persen.

Kenaikan gaji para penyelenggara yang akan bertugas pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Konut 2020 bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU) itu, berdasarkan surat edaran KPU RI nomor 2121/KU.03.2-SD/01/KPU/X/2019 perihal tindak lanjut Surat menteri keuangan RI Nomor S735/Mk.02/2018.

Terkait hal itu, Ketua KPU, Syawal Soemarta berharap agar para penyelenggara lebih meningkatkan kinerja, kejujuran, kedisiplinan dan bekerja secara profesional.

Disampaikan, penyelenggara merupakan salah satu ujung tombak suksesnya pemilihan kepala daerah (pilkada) yang akan dihelat 23 September nanti.

Sehingga, Lanjut Syawal untuk mencapai tujuan itu harus ditunjang dengan prinsip integritas yang baik tanpa intervensi dari pihak lain yang dapat mencederai nama besar penyelenggara dan pesta demokrasi.

“Tentu yang menjadi harapan besar kami semua berjalan dengan baik, damai dan sukses hingga akhir pilkada nanti. Serta melahirkan sosok pemimpin yang terbaik untuk daerah dan masyarakat,”kata mantan Kasubag Keuangan KPU Konut ini dikomfirmasi, Sabtu (15/2/2020). (B)

 


Reporter:Jefri Ipnu
Editor : Rosnia

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini