Pawai Karnaval Awali Perayaan HUT Kota Kendari

“Kegiatan hari ini diikuti oleh seluruh etnis yang ada di Kota Kendari dan kita bersyukur akan hal ini, apalagi tadi ada tambahan etnis dari Papua saya sangat berterima kasih atas partisipasi mereka.

“Kegiatan hari ini diikuti oleh seluruh etnis yang ada di Kota Kendari dan kita bersyukur akan hal ini, apalagi tadi ada tambahan etnis dari Papua saya sangat berterima kasih atas partisipasi mereka. Inti dari kegiatan ini sebenarnya kita ingin menunjukkan bahwa Kota Kendari adalah kota yang multi etnis dan kita ingin memelihara persaudaraan dan silaturahmi di antara warga melalui kerukunan-kerukunan ini hingga tidak timbul sekatan-sekatan antara warga asli dan pendatang,” tutur Asrun.
 
Walikota dua periode ini berharap, dengan adanya kegiatan seperti ini semua elemen masyarakat di Kota Kendari bisa merasa bahwa kota ini adalah milik mereka semua. Baik penduduk asli maupun masyarakat pendatang. Ia juga berharap semua masyarakat bisa lebih menjaga ketertiban, kesejahteraan dan kemakmuran bersama.
 
Pawai karnaval ini diikuti kurang lebih 20 elemen etnis suku yang bermukim di Kota Kendari. Dengan menggunakan kostum adat dari berbagai daerah di Indonesia, para peserta silih berganti menampilkan aksi kebudayaan dari masing-masing daerah di hadapan Walikota Kendari dan jajarannya. (Randi)
 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini