ZONASULTRA.COM, KENDARI – Kendaraan simpatisan dan pendukung ADP-Sul yang diparkir di badan jalan mengakibatkan ruas jalan dari arah Pasar Baru ke By Pass maupun sebaliknya macet.
Pantauan zonasultra.id kendaraan yang melintasi Jalan Edy Sabara, Lahundape, Kendari Barat diarahkan oleh kepolisian yang bertugas mengamankan jalan tersebut.
Beberapa anggota kepolisian mengamankan dan mengatur lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan yang lebih parah.
Selain kendaraan, massa simpatisan dan pendukung massa dari ADP-Sul juga berdiri memadati jalan. Mengakibatkan arus lalu lintas sedikit tersendat.
Mereka menunggu ADP yang berada di hotel Zahra sembari menunggu keputusan hasil akhir dari KPU pemenang dari pasangan yang akan menjadi wali kota dan wakil wali kota Kendari. (B)
Reporter : Sitti Nurmalasari
Editor : Tahir Ose