SMAN 1 Kendari Juarai Cerdas Cermat Bahasa

SMAN 1 Kendari berhasil menjadi juara lomba cerdas cermat bahasa tingkat SMA se-Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) yang diselenggarakan oleh Kantor Bahasa Provinsi Sultra dengan poin tertinggi 1.550 pada 17-18 Desember 2015.

ZONASULTRA.COM, KENDARI – SMAN 1 Kendari berhasil menjadi juara lomba cerdas cermat bahasa tingkat SMA se-Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) yang diselenggarakan oleh Kantor Bahasa Provinsi Sultra dengan poin tertinggi 1.550 pada 17-18 Desember 2015.

Di babak final, SMAN 1 Kendari yang berada di regu B berhasil mengalahkan SMAN 9 Kendari di regu A, SMAN 6 Kendari di regu C dan SMAN 2 Kendari di regu D.

Guru Bahasa Indonesia SMAN 1 Kendari, Sitti Zatiar Ihfa yang ditemui usai acara mengungkapkan rasa senang dan bangganya atas prestasi anak didiknya yang berhasil menjadi juara.

“Dengan kegiatan ini akan menunjang kami di dalam proses belajar dan juga apresiasi Kantor Bahasa yang luar biasa kepada kelanjutan penggunaan Bahasa Indonesia, anak-anak tidak hanya memahami, mengetahui secara teori tapi dengan kegiatan ini maka akan diasah kembali terus pengetahuannya tentang bahasa Indonesia secara baik dan benar,” ungkap Sitti, Jumat (18/12/2015).

Dia mengaku sangat senang dengan kegiatan tersebut. Pihaknya berharap Kantor Bahasa akan mengadakan lomba serupa setiap tahunnya.

Kegiatan ini akan dilanjutkan dengan jalan pagi bertema “Gerakan Kendari Menulis” di Kantor Bahasa pada Sabtu (19/12/2015) besok.

Penulis: Pildayani
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini