JAMBORE PKK – Tampak kontingen PKK Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) saat melaksanakan devile pada gelaran pembukaan jambore PKK tingkat provinsi Sultra yang ke 6 pada gelaran ini tim PKK Konsel menjadi tim yang terbanyak dengan 200 orang peserta. (Erik Ari Prabowo/ZONASULTRA.COM)
ZONASULTRA.COM, ANDOOLO – Sebanyak 200 orang ibu-ibu dari Konawe Selatan (Konsel) mengikuti Jambore kader Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) ke-6 tingkat provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) yang digelar di kabupaten Kolaka.
Tim PKK Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) ini menjadi kontigen yang memiliki peserta terbanyak dari semua pengurus tim PKK se- kabupaten/ kota yang digelar, Sabtu (26/8/2017).
Ketua tim penggerak PKK Konsel, Nurlin Surunuddin mengatakan, pihaknya menurunkan kekuatan penuh dengan mendatangkan seluruh anggota PKK dari 25 pengurus PKK tingkat kecamatan di Konsel.
“Ini merupakan antusias yang bisa kita apresiasi guna mendukung program pemerintah dalam pembangunan yangg lebih maju,” ujarnya.
Anggota DPRD kota Kendari ini mengimbau agar tim PKK Konsel harus fokus dan serius mengikuti semua pertandingan yang diikuti pada gelaran jambore kali ini. Hal itu dimaksud guna meraih hasil yang memuaskan.
“Tim harus serius bertanding dan yang terpenting tim juga harus menjalin silaturahim sesama kontingen kabupaten lain, guna terciptanya hubungan yang harmonis sesama peserta kontingen jambore PPK kali ini,” pesanya.
Pelaksanaan jambore ke- 6 tingkat Provinsi Sultra ini dibuka langsung oleh pelaksana tugas (Plt) gubernur Sultra Saleh Lasata yang akan digelar mulai Sabtu (26/8/2017) hingga 28 Agustus 2017 mendatang.
Dalam acara pembukaan jambore itu, seluruh peserta dari kabupaten/kota menampilkan parade kontingen sesuai dengan ciri khas masing-masing daerah, serta menyanyikan yel-yel PKK yang dikreasikan sesuai kreatifitas yang membuat pelaksanaan pembukaan semakin semarak dan meriah. (B)
Reporter : Erik Ari Prabowo
Editor : Kiki