13 Koperasi di Konut Dapat Bantuan Dana Usaha dari Investor Korea Selatan

13 Koperasi di Konut Dapat Bantuan Dana Usaha dari Investor Korea Selatan
PENYERAHAN BANTUAN - Kepala Dinas Koperasi Konut, Baharuddin Nope bersama jajaran PT MBG saat menyalurkan bantuan dana usaha kepada 13 pengurus koperasi, bertempat di Rujab Bupati Konut. (Jefri/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, WANGGUDU – Sebanyak 13 badan usaha yang terbentuk dalam koperasi di Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra), mendapat bantuan dana sebesar Rp 336,7 juta dari investor asal Negara Korea Selatan (Korsel) yaitu PT Made By Good (MBG).

Donasi itu diterima langsung oleh masing-masing kelompok koperasi di Rumah Jabatan (Rujab) Bupati Konut dalam kegiatan kunjungan kerjasama antara Pemerintah setempat dan PT MBG di bidang pendirian pabrik nikel dan budidaya udang vaname, Minggu (18/11/2018).

Kepala Dinas Koperasi Konut, Baharuddin Nope melalui Kabid Koperasi Arman Artin mengatakan, masing-masing koprasi mendapat bantuan dana tunai sebesar Rp25,9 juta yang diserahkan langsung oleh Presiden PT MBG, Mr Lim Dong Pyo. Sokongan yang disalurkan itu, merupakan dana hibah langsung dari PT MBG, sebagai modal usaha masyarakat setempat agar lebih maju dan berkembang.

“Keseluruhan 13 koperasi yang dapat bantuan, 3 koperasi di Kecamatan Lembo tempat dilakukannya budidaya udang vaname. 9 koperasi di Kecamatan Molawe tempat PT MBG dirikan pabrik, dan 1 koperasi dari Kecamatan Andowia,”ujarnya dikonfirmasi, Senin (19/11/2018).

Dia menambahkan, 13 koperasi masing-masing beranggotakan 20 orang dengan jenis usaha yang ditekuni berbeda-beda, mulai dari sektor pertanian, perikanan dan perkebunan.

Selaku intansi pembina koperasi di wilayah itu, pihaknya berharap agar bantuan yang telah diterima oleh tiap-tiap pengurus koperasi dapat dimanfaatkan dan dikelola dengan baik, secara transparansi bersama pengurus koperasi lainnya demi kemajuan usaha bersama dan peningkatan kesejahteraan ekonomi.

Untuk diketahui, rombongan PT MBG asal negara Korsel menggelar kunjungan kerja (Kunker) di Kabupaten Konut. Kegiatan itu sebagai rangkaian kerjasama yang dibangun PT MBG sejak 2017 lalu bersama Pemerintah setempat, dalam pengembangan budidaya udang vaname dan pendirian pabrik smelter. (B)

 


Reporter: Jefri Ipnu
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini