ZONASULTRA.COM, KENDARI – Sebanyak 200 pembalap ramaikan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Drag Bike seri VI region V di Sirkuit Eks MTQ Kendari, 23 sampai dengan 24 Juli.
Ketua bidang Olahraga roda dua Pengurus Provinsi (Pengprov) Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sulawesi Tenggara (Sultra), Naharuddin mengatakan, seluruh peserta kejurnas Drag Bike berasal dari Sulawesi.
Dengan begitu, persaingan antar pembalap akan berjalan dengan sangat ketat. Pembalap asal Sultra tentunya akan mendapatkan saingan terberat dari luar.
“Pembalap kita tidak kalah dari daerah lain, jadi peluang untuk mendapatkan gelar juara di ajang ini sangatlah terbuka,” jelasnya di sirkuit eks MTQ, Sabtu (23/7/2016).
Selain itu, salah satu faktor yang membuat para pembalap bersaing dengan sangat ketat adalah raihan poin. Sebab, menjadi juara disetiap seri akan berdampak pada poin di klasemen pembalap region V.
Dalam kejuaraan ini, kata Naharudin, akan memperlombakan 14 kelas. 14 kelas ini dibagi menjadi dua kategori kategori pertama kategori kdjutnad 4 kelas dan kategori kelas tambahan 10 kelas. (B)
Reporter : M Rasman Saputra
Editor : Kiki