ZONASULTRA.COM, KENDARI – Sebanyak 32 judul penelitian dosen Politeknik kesehatan (Poltekkes) Kemenkes Kendari, lolos seleksi Badan Pengembangan dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BPPSDM).
Kapala Unit Koordinator Penelitian, Suriani Koro mengatakan, penelitian dosen pemula (PDP) sebanyak 13 judul penelitian kerjasama antar perguruan tinggi (PKAPT) 21 Judul, dan penelitian terapan unggulan perguruan tinggi (PTUPT) sebanyak 6 judul berhasil lolos di PPSDM.
Dari 32 judul yang lolos seleksi BPPSDM dibiayai PPSDM di antaranya untuk penelitian PDP 20 juta, PKAPT 80 juta, dan PTUPT 40 juta.
Baca Juga : Dua Jurusan Poltekkes Kendari Digenjot Raih Akreditasi A
” Para dosen saat ini telah mulai melakukan penelitian lapangan, mengingat target dari pusat sampai Oktober 2019″, ucap Suriani Koro saat ditemui diruang kerjanya, Sabtu (29/6/2019).
Ia menegaskan agar para dosen dapat menyelesaikan penelitianya sebelum bulan Oktober, mengingat sebelum November hasil dari penelitian sudah mulai pemaparan hasil.
“Jika hasil penelitian belum diselesaikan dari waktu yang telah ditetapkan, para dosen akan melakukan pengembalian anggaran yang telah diberikan”, ungkapnya.
Sebelumnya dalam kegiatan seminar proposal Selasa (9/4/2019), Direktur Poltekkes Kendari Askaring mewajibkan setiap dosen untuk melakukan penelitian agar jiwa menulis dosen terpacu, dan juga menambah motivasi dosen mencari hal-hal yang menarik diteliti.
” Saya mewajibkan semua dosen yang terbagi di empat jurusan yaitu keperawatan, kebidanan, analis, dan gizi agar dapat berinovasi dalam penelitian yang akan mereka ambil,” kata Askrening ditemui di seminar proposal penelitian PDP, PTU-PT, dan PKA-PT di Poltekkes Kendari, Selasa (9/4/2019). (b)