43 Kantong Darah Berhasil Terkumpul di HUT Zonasultra.com ke-3

dONOR_DARAHDONOR DARAH – Sebanyak 43 kantong darah berhasil terkumpul dalam aksi donor darah yang digelar Zonasultra.com untuk memperingati hari jadi yang ke-3 di Kantor Zonasultra.com Jalan Malik IV, No 7C Kendari, Minggu (21/5/2017). (Doc ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Sebanyak 43 kantong darah berhasil terkumpul dalam aksi donor darah yang digelar Zonasultra.com untuk memperingati hari jadi yang ke-3 di Kantor Zonasultra.com Jalan Malik IV, No 7C Kendari, Minggu (21/5/2017).

Adapun kantong darah yang terkumpul tersebut terdiri dari golongan darah A sebanyak 16 kantong, golongan darah O sebanyak 13 kantong, golongan darah B sebanyak 9 kantong, serta AB sebanyak 5 kantong.

Sekretaris Kota Kendari Alamsyah Lotunani yang membuka acara donor darah tersebut sangat mengapresiasi donor darah yang digelar oleh Zonasultra.com. Menurutnya, kegiatan postif seperti ini harus terus dilanjutkan, mengingat sangat banyak manfaat yang bisa diperoleh dari kegiatan sosial seperti ini.

dONOR_DARAH11

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan amal ini, dan berharap ke depannya Zonasultra.com makin sukses dalam membangun Sultra dengan informasi,” kata Alamsyah saat memberikan sambutan, Minggu (21/5/2017).

Selain itu, Direktur Utama Zonasultra.com, Rustam mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan donor darah tersebut, serta para sponsor yang telah mendukung berjalannya acara tersebut.

“Tak lupa kami ucapkan terimakasih kepada seluruh sponsor yang telah membantu kelancaran kegiatan ini, mulai dari BPJS Ketenagakerjaan, PT ANTAM, XL, PMI dan Bank Indonesia,” kata Rustam.

Kegiatan ini dihadiri oleh masyarakat dari berbagai kalangan, mulai dari Sekda Provinsi Lukman Abunawas, Kepala Penerangan Korem Mayor Inf Aswar, Sekertaris Daerah Kota Kendari Alamsyah Lotunani, personil Polda Sultra, Polres dan sejumlah Polsek jajaran Kota Kendari, mahasiswa, dan sebagainya. (B)

 

Penulis : Sri Rahayu
Editor : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini