70 Ribu Massa Diprediksi Hadiri Kampanye Akbar Rumah Kita

157
Pentolan grup God bless, Achmad Albar tiba di Muna dan disambut ratusan masyarakat Muna, Rabu (2/12/2015). Kedatangan vocalis gaek ini, dalam rangka memeriahkan kampanye akbar pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Muna, LM. Rusman Emba-Malik Ditu. Lily/ZONASULTRA.COM
Pentolan grup God bless, Achmad Albar tiba di Muna dan disambut ratusan masyarakat Muna, Rabu (2/12/2015). Kedatangan vocalis gaek ini, dalam rangka memeriahkan kampanye akbar pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Muna, LM. Rusman Emba-Malik Ditu. Lily/ZONASULTRA.COM
Pentolan grup God bless, Achmad Albar tiba di Muna dan disambut ratusan masyarakat Muna, Rabu (2/12/2015). Kedatangan vocalis gaek ini, dalam rangka memeriahkan kampanye akbar pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Muna, LM. Rusman Emba-Malik Ditu. (Lily/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, RAHA- Sekitar 70 ribu massa simpatisan pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Muna, LM. Rusman Emba-Malik Ditu, diprediksi akan tumpah ruah memadati kampanye akbar pasangan yang berakronim Rumah Kita itu di SOR La Ode Pandu, Kamis (3/11/2015) besok.

Mustari Ando Arifin, selaku wakil ketua tim pemenangan Rumah Kita mengungkapkan, menurut data yang masuk ke tim pemenangan, 70.000 massa tersebut berasal dari seluruh kecamatan di Muna yang datang menggunakan kendaraan darat atau laut.

“Dari data yang masuk, kendaraan roda empat baik truk, pick up dan minibus yang bakal mengangkut massa kampanye Rumah Kita. Untuk kendaraan roda dua sekitar 5000 unit. Perahu jonson sekitar 300 buah, katinting 200 buah dan body gay puluhan buah yang berkapasitas 200-300 penumpang,” urai Mustari, Rabu (2/12/2015).

Mengingat banyaknya massa kampanye yang direncanakan memadati rangkaian puncak kampanye paslon nomor 1, Mustari mengharapkan pihak keamanan bisa mengawal jalannya kampanye agar berlangsung aman dan sukses.

Ketua tim pemenangan Rumah Kita, La Ode Rifai Pedansa mengatakan, kampanye akbar pasangan nomor urut 1 itu, nantinya akan menghadirkan para juru kampanye nasional dari DPP PDIP. Para jurkam tersebut adalah, Dra. Yanti Sukamdani Hardjoprakoso, Eko Setiawan dan Nico Siahaan.

Selain menghadirkan jurkamnas, jalannya kampanye pasangan yang diusung PDIP, Partai Demokrat dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu, akan dimemeriahkan oleh artis ibukota Ahmad Albar, Irma Dharmawangsa, Dona (D’Academia) dan Mega Shintia.

“Rangkaian acara kampaye akbar nantinya, akan diisi dengan sejumlah atraksi, seperti lomba katinting dan bodi batang. Tak lupa pula atraksi motor disepanjang jalan baypas Raha,” kata Rifai.

Pantuan di lapangan sekitar pukul 17.00 Wita, artis ibu Kota Achmad Albar tiba di Kota Raha dan disambut ribuan masa dan diarak keliling Kota Raha.

 

Penulis: Lily

Editor: Rustam

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini