ZONASULTRA. COM, RUMBIA– Pemerintah Daerah (Pemda) Bombana, Sulawesi Tenggara (Sultra), menyatakan kesiapannya menghibahkan lahan untuk pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG) kepada Perusahaan Listrik Negara (PLN) sesuai yang dibutuhkan.
IlustrasiHal ini diungkapkan Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Bombana, Sukarnaen Arief kepada Jurnalis ZONASULTRA. COM di Rumbia (27/5/2016).
Menurutnya, lahan yang dihibahkan itu semata- semata hanya untuk kesejahteraan masyarakat Bombana, mengingat kondisi listrik di wilayah penghasil emas ini memprihatinkan.
” Kami sudah persiapkan lahan di Desa Lampata sana, untuk pembangunan PLTG sesuai yang dibutuhkan pihak PLN setelah sebelumnya kami juga sudah menghibahkan lahan untuk PLTD”, ungkapnya
Pihaknya, lanjut Sulkarnaen, sudah melakukan koordinasi dengan pihak PLN dan pada intinya Pemda akan membantu.
“intinya kami siap fasilitasi namun semuanya kembali ke pihak PLN lagi karena kami tidak dapat mengintervernsi mereka,” tutup Sulkarnaen. (C)
Penulis : Andi Hasman
Editor : Kiki