ZONASULTRA.COM, KENDARI – Pasangan calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota ADP-Sul berhasil meraih suara terbanyak dibandingkan dengan pasangan calon lainnya di tempat pemungutan suara (TPS) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Nur Alam, yakni TPS 1 Kelurahan Anaiwoi, Kecamatan Kadia.
ADP-Sul unggul dengan memperolah 121 suara disusul oleh pasangan nomor urut 1 Rasak-Haris dengan meraih 88 suara.
Sementara pasangan nomor urut tiga yakni Zayat-Syariah meraih 52 suara di TPS tersebut.
Perhitungan di TPS 1 Kelurahan Anaiwoi ini, dimulai pukul 14.00 hingga 14.21 Wita.
Berdasarkan data dari ketua kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) TPS 1 Adhannto Thayeb, jumlah pemilih di TPS tersebut adalah 286 pemilih.
Baca Juga : ADP-Sul Menang Telak “Dikandang” Derik
Namun yang mengunakan hak pilihnya hanya sebanyak 264 orang yang terdiri dari 122 pemilih laki-laki dan 142 pemilih perempuan. Dimana dari 264 yang memilih, terdapat tiga suara batal. Adapun jumlah total surat suara 295 termasuk 9 surat suara cadangan yang diberikan oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPU) Kota Kendari. (B)
Reporter : Ramadhan Hafid
Editor : Tahir Ose