ZONASULTRA.COM, KENDARI – Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Golongan Karya (Golkar) Airlangga Hartarto dijadwalkan akan meresmikan warkop dengan nama partai yang dinahkodainya, di Jalan Bunggasi Kelurahan Anduonohu, Kecamatan Poasia, Kota Kendari, Senin (25/2/2019) sore.
Agenda peresmian itu direncanakan usai Menteri Perindustrian itu memimpin rapat konsolidasi partai di salah satu hotel. Airlangga akan didampingi Ketua DPD I Partai Golkar Sultra Ridwan Bae, Ketua DPD II Golkar Kendari, Hikman Ballagi serta pengurus partai berlambang pohon beringin lainnya.
“Setelah memimpin rapat partai, Insyaallah bapak Airlangga yang akan meresmikan warkop Golkar,” ujar Ridwan Bae, Minggu (24/2/2019)
Menurut mantan Bupati Muna dua periode itu, warkop Golkar ini merupakan ide yang kreatif dalam rangka membesarkan partai, khususnya menghadapi pemilihan umum (pemilu) April 2019 mendatang.
“Warkop ini nantinya tempat berdiskusi, bagaimana menyusun strategi memenangkan Partai Golkar menjelang Pemilu 2019 yang tinggal beberapa hari,” tandas Ridwan.
Salah satu kader muda partai yang ikut andil dalam lahirnya warkop itu, Novar Aditya Praja (NAP) menjelaskan, warkop itu nantinya akan memberikan layanan serba gratis, seperti fasilitas Wi-Fi dan suguhan minuman.
“Kehadiran warkop ini nantinya menjadi ruang diskusi bagi masyarakat, untuk melahirkan ide-ide kreatif. Gagasan yang lahir diharapkan dapat diterapkan seluruh kader Partai Golkar demi kepentingan masyarakat secara umum,” kata Novar.
Usai diresmikan, lanjut Novar, akan dilanjutkan dengan diskusi bersama simpatisan dan kader. Dalam acara ini, akan dimeriahkan artis dangdut kenamaan yakni Dewinta Bahar dan Rosita.
“Hiburan ini terbuka bagi masyarakat Kota Kendari yang ingin menyaksikan penampilan dua biduan dangdut tersebut,” pungkasnya. (b)