Airlangga Jadi Ketua Umum, Ridwan Warning Ali Mazi Segera Pilih 3 Kader Golkar

Ridwan Bae: dr. Baharuddin Sudah Tak Diinginkan Lagi Pimpin Muna
Ridwan Bae

Ridwan Bae: dr. Baharuddin Sudah Tak Diinginkan Lagi Pimpin Muna Ridwan Bae

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Airlangga Hartarto telah terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Golkar melalui rapat pleno Golkar, Rabu (13/12/2017). Terpilihnya Airlangga ini akan membawa pengaruh bagi pemilihan gubernur di Sulawesi Tenggara.

Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Golkar Sultra Ridwan Bae mengatakan komitmen Airlangga fokus kepada kader Golkar. Sementara yang direkomendasikan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Golkar untuk calon gubernur sebelumnya adalah Ali Mazi, yang bukanlah kader Golkar.

“Lukman Abunawas (pasangan Ali Mazi) ini kan juga bukan orang Golkar. Makanya saya himbau saudara Ali Mazi agar segera mengadakan komunikasi politik ke DPD I untuk memilih satu di antara tiga kader Golkar (Dewiyanti Tamburaka, Imam Al Ghozaly, Muhammad Basri) sebagai pasangan,” ucap Ridwan saat dihubungi zonasultra.id melalui layanan WhatsApp, Kamis (14/12/2017).

Tiga kader Golkar tersebut merupakan usulan 17 DPD II Golkar kabupaten/kota se-Sultra. Ridwan menyarankan Ali Mazi secepatnya mengambil pilihan yang diberikan agar tidak ada polemik saat Airlangga resmi jadi Ketua Umum Golkar melalui Musyawarah Nasional pada 19 Desember 2017.

Bila Ali Mazi tetap ngotot tidak mau berkomunikasi, maka dipastikan DPD II akan bertemu Airlangga. Aspirasi yang akan dibawa adalah pergantian calon gubernur atau minimal pergantian calon wakil gubernur.

Untuk calon kepala daerah yang sudah direkomendasikan di Baubau (AS. Thamrin-Ahmad Munianse), Kolaka (Asmani Arif-Syahrul Beddu), dan Konawe (Irawan-Adi Jaya) dipastikan tidak akan berubah lagi karena sudah sesuai mekanisme dan berjalan normatif.

Saat dikonfirmasi terkait himbauan Golkar Sultra itu, Ketua Tim Pemenangan Ali Mazi yaitu Abidin Ramli tak mengangkat telepon selulernya. Sementara Ali Mazi, telpon selulernya tak aktif. (A)

 

Reporter: Muhamad Taslim Dalma
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini