Akhir Bulan Ini, Utut Adhianto Tantang Pecatur se Sulawesi

Wakil Sekretaris Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Sulawesi Tenggara (Sultra), Ali Yasin
Ali Yasin

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Grand Master (GM) Internasional, Utut Adhianto akan menantang pecatur se Sulawesi dalam pertandingan catur simultan di Kota Kendari.

Wakil Sekretaris Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Sulawesi Tenggara (Sultra), Ali Yasin mengatakan, kedatangan Utut Adhianto ke Kendari ini guna menghadiri kejuaraan catur open tournamen se Sulawesi 28 sampai dengan 30 April mendatang.

Wakil Sekretaris Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Sulawesi Tenggara (Sultra), Ali Yasin
Ali Yasin

Selain akan menghadapi para pecatur se Sulawesi kata Yasin, GM Utut Adhianto akan melakukan coaching clinic terhadap para atlet catur yang ada di Sultra. Harapannya, melalui coaching clinic ini akan meningkatkan kualitas atlet catur Sultra.

“Saat ini para atlet catur Sultra memang membutuhkan masukan dari seorang Grand Master Internasional seperti Utut Adhianto. Sebab dengan begitu mereka memiliki pemahaman bagaimana bermain catur dengan baik, “jelasnya, di sekretariat Kamis (13/4/2017).

Khusus untuk kejuaraan catur open tournamen ini lanjutnya, akan mempertandingkan satu nomor yakni catur cepat 45 menit sistem swiss 9 babak. Adapun total hadiah yang disiapkan untuk kejuaraan ini Rp 32 juta.

Sedangkan untuk peserta yang mengikuti kejuaraan ini lanjut pria yang memiliki sertifikat wasit catur nasional ini berkisar 200 orang yang berasal dari pulau Sulawesi.

“Hadirnya para pecatur dari pulau Sulawesi ini kami harapkan akan bisa meningkatkan persaingan antar atlet yang akan berlaga di ajang tersebut, “ujarnya. (B)

 

Reporter : M Rasman Saputra
Editor : Tahir Ose

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini