Antam Gelar Transplantasi Terumbu Karang di Hakatotobu

GM PT ANTAM, Dadang Hadi Praptomo (mengenakan kaos orange) saat melepas peserta transplantasi terumbu karang di desa Hakatutobu, Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka, Sabtu (29/8/2015). (Abdul Saban/ZONASULTRA.COM)
GM PT ANTAM, Dadang Hadi Praptomo (mengenakan kaos orange) saat melepas peserta transplantasi terumbu karang di desa Hakatutobu, Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka, Sabtu (29/8/2015). (Abdul Saban/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, KOLAKA – Perusahaan pertambangan nikel PT Aneka Tambang (Antam) Unit Bisnis Pertambangan Nikel (UPBN) Sulawesi Tenggara melakukan transplantasi terumbu karang di Desa Hakatotobu, Kecamatan Pomalaa, Kabupaten Kolaka, Sabtu (29/08/2015). Kegiatan ini diikuti oleh ratusan pelajar di Kecamatan Pomalaa dan Kelompok Pecinta Alam (KPA) Laut desa setempat.

General Manager PT Antam Tbk UBPN Sultra, Dadang Hadi Praptomo mengatakan, kegiatan pencangkokan atau transplantasi terumbu karang tersebut masih dalam rangkaian HUT PT Antam yang ke-47.

“Di divisi lingkungan, kami menyelenggarakan pelatihan dan pembinaan kepada masyarakat sekitar Antam, khususnya di Desa Hakatotobu, karena merupakan salah satu daerah ring satu kami,” kata Dadang usai melepas peserta transplantasi terumbu karang.

Menurut dia, Desa Hakatotobu dipilih sebagai sasaran transplantasi terumbu karang karena di daerah tersebut terdapat banyak karang rusak yang akan diperbaiki.

“Dengan melakukan pencangkokan karang yang rusak, harapannya karang di sini akan berkembang dan menjadi bagus kembali,” ujarnya.

Dia menambahkan, dengan melakukan transplantasi terumbu karang, nelayan yang ada di Desa Hakatotobu tidak perlu keluar jauh lagi untuk melaut. Dengan begitu, ekonomi masyarakat yang mengandalkan sektor kelautan juga akan tumbuh kembali.

Terkait keterlibatan para pelajar dalam kegiatan ini, Dadang mengaku sebagai sarana edukasi generasi muda dan masyarakat sekitar lokasi.

“Semoga kegiatan hari ini dapat diteruskan, yang manfaatnya nanti akan kembali pada masyarakat sekitar,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Desa Hakatotobu Nurdin mengatakan, kegiatan tersebut sangat bermanfaat, khususnya bagi nelayan yang ada di Desa Hakatotobu.

“Mudah-mudahan terumbu karang yang ada di Hakatotobu, bisa kita jaga dan kembangkan lebih lanjut, untuk generasi kita ke depan,” tandasnya.

Sebelum melakukan transplantasi, PT Antam telah memberikan pelatihan kepada para peserta tentang metode transplantasi terumbu karang pada Kamis (27/8/2015) lalu.

 

Penulis : Abdul Saban
Editor    : Rustam

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini