Bahri Jadi Pj Bupati Muna Barat, Tokoh Pemuda Beri Respon Positif

598
Tokoh Pemuda Mubar, Karsim
Karsim

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) telah menetapkan Penjabat (Pj) Bupati Muna Barat (Mubar) adalah Bahri. Dia merupakan Direktur di Kemendagri.

Informasi tersebut dibenarkan oleh Pj Sekda Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Asrun Lio. “Benar” ujar Asrun melalui pesan WhatsApp, Sabtu (21/5/2022).

Keputusan Kemendagri tersebut direspon positif oleh tokoh pemuda Mubar. Bahri dianggap tepat memimpin daerah yang merupakan pemekaran dari Kabupaten Muna tersebut.

Tokoh Pemuda Mubar, Karsim sangat mengapresiasi langkah Mendagri yang menempatkan salah satu Direktur Kemendagri sebagai PJ Bupati Muna Barat.

“Sangat tepat saya rasa. Sebab, memperhatikan kepentingan daerah dan bukan semata-mata sekadar bagi-bagi kekuasaan,” tuturnya pada Sabtu (21/5/2022).

Karsim yang juga Magister dari Universitas Padjadjaran mengatakan bahwa Bahri sebagai putra daerah asli Mubar membuatnya layak menduduki kursi Pj Bupati.
Status putra daerah juga akan membuat Bahri mampu mengelola dinamika dan stabilitas politik daerah. Dia juga menilai Bahri memiliki pengalaman kepemimpinan yang bisa mengekselerasi dan menata jalanya birokrasi.

“Muncul sebagai akses transisi kekuasaan dan dia juga pasti kenal betul karakter masyarakat di daerahnya sendiri,” ujar mantan pengajar di Fakultas Sosial dan Ilmu Politik Universitas Halu Oleo ini.

Bahri yang hadir dari wilayah kementerian merupakan sosok yang akan memiliki netralitas menjelang Pemilu 2024 kelak. Menurut Karsim, Bahri tentu tidak terikat dengan garis kelompok elit politik Sultra yang manapun jadi bisa dipastikan dia akan bertindak netral dan tercapai stabilitas politik di Mubar.

“Kami orang Muna Optimis Pak Bahri dapat mengantarkan Muna Barat jauh lebih baik dari hari ini dan bahkan bisa sepadan dalam kemajuan dengan daerah lain di Sulawesi Tenggara,” lanjut Ketua Garda Pemuda Muna Barat ini.

Karsim menegaskan seandainya ada pihak-pihak yang belum ikhlas atas terpilihnya Bahri sebagai Pj Bupati agar menjaga kondusifitas dan jangan mengganggu. Sebab, masyarakat Muna Barat mendukung Bahri.

Untuk diketahui, masa jabatan Bupati Mubar Achmad Lamani akan berakhir pada 22 Mei 2022. Pelantikan penggantinya juga akan dilakukan di tanggal tersebut. (*)

 


Reporter: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini