Bangun Mega Proyek, Ali Mazi Bakal Ajukan Pinjaman Dana Rp1,19 Triliun

Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi
Ali Mazi

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi bakal mengajukan pinjaman dana ke PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) sebesar Rp1,195 triliun. Dana tersebut digunakan untuk membangun sejumlah mega proyek yang masuk dalam program kerja Ali Mazi dan Lukman Abunawas sebaagi Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra.

Rencana pengajuan utang itu disampaikan Ali Mazi dalam rapat paripurna di Kantor DPRD Sultra, Senin (2/9/2019) dengan agenda mendengarkan penjelasan gubernur atas rencana pemerintah daerah.

Ali Mazi menjelaskan, salah satu upaya mendorong pertumbuhan ekonomi wilayah adalah melalui peningkatan kegiatan investasi. Hanya saja, dalam membangun beberapa program strategis pemerintah terkendala APBD yang terbatas.

“Keterbatasan APBD tentunya berdampak pada berkurangnya pembangunan yang sifatnya strategis. Untuk itu, pemerintah daerah berusaha melakukan terobosan-terobosan untuk mengakses sumber-sumber pembiayaan pembangunan,” terangnya.

(Baca Juga : Tahap Awal Pembangunan RS Jantung Dimulai)

Hal itu, kata Ali Mazi, demi percepatan penyelenggaraan pembangunan di daerah. Salah satu peluang yang dapat dimanfaatkan saat ini adalah melalui pinjaman daerah.

Politikus NasDem itu menyebut, pinjaman ini sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 56 Tahun 2018 tentang Pinjaman Daerah.

“Kita ingin Sultra bisa berkembang pesat seperti daerah lain. Kita ingin terbang, tapi kalau tidak ada terobosan tidak akan mungkin sampai ke bulan. Kalau dengan pinjaman bisa kita sampai ke bulan, dan itu dimungkinkan dalam undang-undang,” ujar Ali Mazi.

Dikatakan Ali, keyakinan melakukan pinjaman berlandaskan pada keberhasilan pemerintah daerah meningkatkan PAD tahun 2018 sebesar Rp3,6 triliun dan tahun 2019 mencapai Rp4,1 triliun. Ia mengaku, keuangan pemerintah daerah masih sanggup melakukan pinjaman karena rasio kemampuan mengembalikan pinjaman terhadap APBD masih dalam batas aman yakni 2,52 persen.

(Baca Juga : Ali Mazi Bakal Renovasi Gedung Kantor Gubernur Jadi 17 Lantai)

“Terakhir kondisi keuangan daerah yang masih sanggup melakukan pinjaman. Berdasarkan pertimbangan-pertimbangan hukum dan asumsi-asumsi yang telah kami uraikan maka pemerintah daerah merencanakan pinjaman sebesar Rp1,195 triliun,” tegasnya.

Nantinya pinjaman tersebut akan digunakan untuk dua proyek raksasa Pemprov Sultra dibidang infrastruktur yakni pembangunan Jalan Kendari-Toronipa dan pembangunan Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah bertaraf internasional. Serta sejumlah mega proyek lainnya. (a)

 


Reporter: Randi Ardiansyah
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini