Banjir, Puluhan Rumah di Butur Tenggelam

Banjir, Puluhan Rumah di Butur Tenggelam
BANJIR - Kondisi rumah warga saat terjadi banjir di Desa Lapandewa, Jumat (25/5/2018). (Foto Istimewa).

ZONASULTRA.COM, BURANGA – Dua Desa di Kabupaten Buton Utara (Butur) dilanda banjir, Jumat (25/5/3018). Kondisi ini akibat tingginya curah hujan di wilayah Butur), sehingga mengakibatkan puluhan rumah di daerah tersebut kembali terendam banjir.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Butur Yurif Halir mengatakan, setidaknya dua desa di daerah tersebut, yakni Lapandewa Kecamatan Kulisusu Barat dan Wacu Laea Kecamatan Kulisusu, terkena dampak dari tingginya curah hujan. Akibatnya, puluhan rumah di wilayah tersebut tenggelam.

“Ketinggian air satu setengah meter, puluhan rumah tenggelam,” ugkap Yurif kepada Zonasultra.com, Jumat (25/5/2018) malam.

(Baca Juga : Satu Rumah di Butur Diterjang Angin Puting Beliung)

Usai mendapat informasi terkait bencana dari pemerintah desa setempat, lanjut Yurif, pihaknya langsung bergerak cepat menuju lokasi.

Banjir, Puluhan Rumah di Butur Tenggelam
BANJIR – Proses evakuasi warga yang terdampak banjir di Desa Lapandewa, Jumat (25/5/2018). (Foto Istimewa).

Kata dia, hingga pukul 20.40 Wita, kondisi banjir mulai berangsur surut. Namun demikian, pihaknya tetap mengingatkan agar warga tetap waspada. Pasalnya, hujan masih terus mengguyur Butur.

“Saya lgi berada di TKP, Desa La Pandewa. Kondisi banjir mulai surut,” tuturnya.

Dia mengungkapkan, tak ada korban jiwa. Sebagian warga yang terdampak banjir telah dievakuasi ke tempat yang aman. (A)

 


Reporter : Irsan Rano
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini