Basarnas Evakuasi Korban Kapal Tenggalam di Laut Banda, Dua Orang Meninggal Dunia

296
Basarnas Evakuasi Korban Kapal Tenggalam di Laut Banda, Dua Orang Meninggal Dunia
Tim SAR gabungan berhasil evakuasi empat orang korban terapung di Laut Banda yang ditemukan kapal KMN Fajar Mulia 09, Selasa (14/9/2021). (Foto : Istimewa)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Tim SAR gabungan berhasil evakuasi empat orang korban terapung di Laut Banda yang ditemukan kapal KMN Fajar Mulia 09, Selasa (14/9/2021).

Keempat korban tersebut Jamaludin (54), Hasanuddin (34), Wahyu (30), dan Ihsanuddin (43). Dari keempat orang tersebut hanya Jamaluddin yang selamat sedangkan Hasanuddin dan Ihsanuddin meninggal dunia.

“Korban Wahyu hingga saat ini belum ditemukan,” ujar Wahyudi Humas Basarnas Kendari.

Semua korban yang ditemukan berdomisili Maros, Sulawesi Selatan (Sulsel). Dua orang meninggal dievakuasi di Rumah Sakit Bhayangkara sedangkan korban selamat di bawah ke Rumah Sakit Santa Anna untuk diberikan pertolongan medis.

Kata dia, kronologi kejadian itu bermula ketika keempat pria itu berangkat dari Pulau Batu Atas menuju Sorong Papua untuk mengambil kopra pada, Minggu tanggal 5 September 2021.

Namun musibah melanda mereka sekitar pukul 12.00 WITA hari Selasa 7 September 2021, kapal yang mereka tumpangi menghantam ombak. Saat itu kapal mereka kemasukan air sehingga posisi kapal nyaris tenggelam.

“Kapal tersebut hanya menyisahkan bagian kepala tempat para korban berada,” tambahnya.

Lanjut Wahyudi menerangkan, pada hari Rabu tanggal 8 September 2021 satu orang meninggal dunia atas nama Ihsanuddin. Keesokan harinya korban meninggal dunia bertambah yaitu atas nama Hasanuddin.

Sedangkan Wahyu melompat untuk berenang pada hari Minggu 12 September 2021 untuk mencari pertolongan. Namun hingga saat ini korban belum ditemukan.

Ia menegaskan kapal tersebut akhirnya ditemukan oleh KMN Fajar Mulia pada hari Senin 13 September 2021 pukul 10.00 Wita saat kapal nyaris tenggelam. (b)

 


Penulis : M12
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini