ZONASULTRA.COM, KENDARI – Badan Search and Rescue Nasianal (Basarnas) Pos Kolaka menghentikan proses pencarian Nurdin (45), nelayan asal Kolaka yang hilang saat melaut. Penghentian itu dilakukan setelah proses pencarian selama satu minggu tidak membuahkan hasil.
Kepala Basarnas Kendari, Djunaedi menerangkan, penghentian itu merupakan hasil rapat evaluasi pihaknya, dan hasil kesepakatan keluarga korban.
“Untuk sementara proses pencarian kita hentikan dioperasi SAR hari ke-7, resmi ditutup pukul 14.00 WITA siang tadi dengan hasil nihil. Dan itu merupakan hasil kesepakatan pihak keluarga juga,” terang Djunaedi dalam rilisnya, Rabu (11/12/2019).
Meski begitu, lanjutnya, proses pencarian sewaktu-waktu bisa dilanjutkan bila ditemukan tanda-tanda keberadaan korban. Selama 7 hari melakukan pencarian pihaknya terus memperluas wilayah pencarian, namun hasilnya tetap nihil.
(Baca Juga : Warga Kolaka Dilaporkan Hilang Saat Memancing)
Nurdin, nelayan asal Desa Toari, Kabupaten Kolaka ini dilaporkan hilang saat memancing di perairan Pasir Putih. Korban dinyatakan hilang lantaran tak kunjung pulang sejak meninggalkan rumah, Rabu 4 Desember 2019.
Dalam proses pencarian, tim SAR pos Kolaka telah menemukan perahu dan kotak bekal makanan milik korban. Kedua benda milik korban itu ditemukan dalam keadaan mengapung, sekitar 5 nautical mile dari lokasi kejadian awal
Terakhir, tim SAR Kolaka menemukan baju korban sekitar 100 meter dari lokasi ditemukannya perahu milik korban. (b)