BMKG: Wilayah Sultra Kembali Berpotensi Diguyur Hujan Beberapa Hari ke Depan

ilustrasi bmkg, mtq, hujan, cuaca
Ilustrasi

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menganalisis curah hujan yang akan kembali terjadi beberapa hari ke depan, 20 sampai 22 Mei 2021, di wilayah Sulawesi Tenggara (Sultra).

Berdasarkan pantauan radar cuaca terkini, akan terjadi peningkatan curah hujan di beberapa wilayah Sultra yakni Kendari, Konawe Utara, Konawe Kepulauan, Konawe Selatan, Konawe dan Buton tengah.

Untuk beberapa hari ke depan berpotensi hujan dengan intensitas sedang sampai lebat.

Prakirawan cuaca Stasiun Meteorologi Maritim Kendari, Faisal, menjelaskan terjadi pembentukan awan hujan, sejak hari ini. Hal ini karena kelembaban udara di lapisan 700 mb. Kembali lembab yang sebelumnya sempat kering pada 17 Mei 2021.

“Ditambah dengan menghangatnya suhu muka laut di perairan Sultra, terutama di perairan Menui Kendari dan Laut Banda,” ungkap Faisal melalui pesan WhatsApp, Kamis (20/5/2021).

Ia mengimbau masyarakat Sultra agar waspada dan berhati-hati serta memperbarui informasi cuaca dari BMKG agar mitigasi bencana hidrometeorologi dapat dilakukan dengan baik. (b)

 


Penulis: M14
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini