ZONASULTRA.ID, UNAAHA – Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa mengukuhkan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) SD dan Pengurus Forum Kelompok Kerja Kepala Sekolah (FK3S) se-Kabupaten Konawe periode 2022 – 2026 di salah satu hotel di Unaaha, Kamis (23/2/2023).
Hadir dalam kegiatan itu Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Konawe, Suriyadi, Kepala Bidang Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK), Ganepo, Kabid Dikdas, Lalan dan ratusan kepala SD se-Kabupaten Konawe.
Dalam sambutannya, Bupati Kery Saiful Konggoasa meyakini semua K3S dan FK3S bisa melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai pengayom teman- teman kepala sekolah yang lain di lapangan.
“K3S merupakan wadah tempat berkumpul kepala Sekolah SD yang bertujuan membentuk suatu program sebagaimana agar pendidikan lebih maju,” ujarnya.
Lebih lanjut, Bupati dua periode ini menyampaikan, kepala sekolah yang berfungsi sebagai manajer bagaimana mengatur, menata sekolahnya agar menjadi sekolah yang dicintai masyarakat.
“Olehnya itu, dengan terbentuknya pengurus K3S SD Kecamatan dan Forum K3S SD se-Kabupaten Konawe dapat menyelesaikan permasalah di lingkungan saudara berada,” ujarnya.
Ia berharap pengurus yang baru saja dikukuhkan untuk dapat mengembangkan organisasi dan merangkul teman-teman kepala sekolah di lapangan agar tercipta hubungan yang harmonis.
“Yang sangat penting memberikan dan menjalankan program program yang profesionalisme dan dedikasi yang tinggi dalam rangka memajukan organisasi profesi ini,” katanya.
Politisi senior ini mengingatkan pentingnya peran terhadap pengawasan penggunaan handphone di lingkungan sekolah.
“Saya berharap agar anak SD dan SMP tidak menggunakan handphone dalam jam belajar atau di dalam sekolah harus tetap waspada. Guru maupun kepala sekolah jangan terpengaruh dengan isu isu yang beredar,” katanya.
Di kesempatan itu, ia menambahkan sangat bangga menjadi Bupati Konawe. Ia berharap sisa jabatannya sebagai Bupati Konawe dapat memberikan yang terbaik untuk Kabupaten Konawe.
“Hampir semua kepala dinas dan kepala bidang bisa berdiskusi dengan baik dan bekerja dengan baik. Karena apa karena kita di ukur dari situ mempunyai kualitas. Seperti guru- guru kita di forum ini merupakan suatu wadah untuk berdiskusi dan berkat tenaga pengajar kita, mulai dari SD, SMP, SMA saya harapkan kerja kerja cerdas ini dapat terwujud untuk generasi muda kita,” pungkasnya. (b)
Editor: Jumriati