Bupati Konawe Lantik Tujuh Lurah

Bupati Konawe Lantik Tujuh Lurah
Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa (KSK) melantik tujuh lurah lingkup Pemerintah Kabupaten Konawe pada Selasa (3/1/2023). (Foto : Istimewa)

ZONASULTRA.ID, UNAAHA – Bupati Konawe Kery Saiful Konggoasa (KSK) melantik tujuh lurah lingkup Pemerintah Kabupaten Konawe pada Selasa (3/1/2023).

Pelantikan tersebut berdasarkan Surat Keputusan (SK) Bupati Konawe Nomor 50 Tahun 2023 tentang Pengangkatan Jabatan Administrator, Jabatan Pengawas dan Lurah Lingkup Pemkab Konawe tahun 2023.

Adapun tujuh lurah yang dilantik, yakni Abdul Rasyid menjabat sebagai Lurah Arombu, Asrin Salam menjabat sebagai Lurah Kasupute, Sofian M. menjabat Lurah Bose-Bose, Nofriadin menjabat sebagai Lurah Uepai.

Kemudian Asmara menjabat sebagai Lurah Watundehoa, Aguspin dilantik sebagai Lurah Onembute, dan Aswan Pagala dilantik sebagai Lurah Toronipa.

Selain melantik lurah, Bupati Konawe juga melantik sejumlah pejabat administrator eselon III dan sejumlah pejabat fungsional pengawas.

Bupati Kery berharap lurah yang baru dilantik ini untuk langsung bekerja di tempat tugasnya.

“Jangan lagi kita dapatkan daerah kelurahan kotor, apalagi ini musim kemarau, kesempatan untuk membersihkan,” ungkap Kery setelah pelantikan.

Kery juga mengatakan akan merotasi beberapa lurah lagi yang kinerjanya kurang baik.

“Kemungkinan lima sampai tujuh lurah akan kita tarik lagi, yang kurang bagus kerjanya,” tandasnya. (*)

 


Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini