ZONASULTRA.ID, WANGI-WANGI- Bupati Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra) meresmikan sarana bioflok dan menebar 550 ribu benur pada kolam budi daya udang vaname di Desa Longa, Kecamatan Wangiwangi, Senin (26/12/2023).
Haliana menjelaskan, setiap kolam dari empat kolam yang berdiameter sekira 20×20 tersebut dapat menghasilkan maksimal dua ton setiap kali panen.
“Setiap kolam panen santainya 1,5 ton, kalau ditotalkan bisa mencapai enam ton dari empat kolam tersebut,” ujarnya
Menurut Bupati, itu menjadi potensi untuk pendapatan daerah dan penyerapan tenaga kerja. Pasaran udang juga hampir tidak terbatas, sama dengan rumput laut, pasar masih sangat membutuhkan, bukan hanya di Indonesia tapi juga di seluruh dunia.
“Kita punya ipal, unit pengolahan limbah ada dan ini limbah yang dihasilkan akan bagus untuk perairan kita. Karena itu justru menjadi makanan lagi buat ikan. Termasuk untuk kesuburan pertanian, itulah salah satu keunggulan dari bioflok ini,” terangnya. (C)
Kontributor : Nova Ely Surya
Editor: Muhamad Taslim Dalma