Capaian Vaksin Booster Masih Rendah, Dinkes Mubar Bakal Kembali Lakukan Vaksinasi Door to Door

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Mubar, Wa Ode Israyanti
Wa Ode Israyanti

ZONASULTRA.ID, LAWORO – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Muna Barat (Mubar) kembali akan melakukan vaksinasi door to door ke rumah warga. Hal itu dilakukan karena capaian vaksin dosis ketiga (booster) masih sangat rendah yakni baru mencapai 12.813 orang atau 23,51 persen.

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Mubar Wa Ode Israyanti tidak menampik masih rendahnya capaian vaksinasi dosis ketiga (booster) ini. Untuk itu, Dinkes Mubar akan melakukan jemput bola atau vaksinasi ke rumah warga.

“Insyaallah minggu depan kita menargetkan vaksinasi dosis ketiga ini sudah mencapai 50 persen dari target 75 persen dari pusat,” kata Wa Ode Israyanti ditemui di ruangan kerjanya, Jumat (30/9/2022).

Berdasarkan cakupan vaksinasi Covid-19 tingkat Provinsi Sulawesi Tenggara, Mubar diposisi sembilan dari 17 kabupaten/kota. Israyanti mengaku rendahnya vaksinasi booster ini karena antusias masyarakat mengikuti vaksin berkurang.

“Masih banyak masyarakat tidak mau di vaksin booster dengan alasan mereka sudah lelah. Tapi kita upayakan mulai pekan depan kita lakukan door to door, kita akan melakukan identifikasi dulu sasaran yang mana akan divaksin dan kemudian kita akan mengunjungi sasaran tersebut,” ungkapnya.

Wa Ode Israyanti menambahkan, untuk capaian vaksinasi booster tenaga kesehatan (nakes) sudah mencapai 100 persen lebih. (B)


Kontributor: Kasman
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini