Cari Anak ke Jakarta, Ibu Asal Muna Ini Nyasar dan Kehabisan Uang

Cari Anak ke Jakarta, Ibu Asal Muna Ini Nyasar dan Kehabisan Uang
IBU NYASAR - Salah seorang warga Sulawesi Tenggara (Sultra) asal Kabupaten Muna Wa Ode Siti Djaria Oda (64) tahun kesasar dan kehabisan uang di kota Jakarta. (Foto Akun Facebook Zelly Mitia Zubir)
Cari Anak ke Jakarta, Ibu Asal Muna Ini Nyasar dan Kehabisan Uang
IBU NYASAR – Salah seorang warga Sulawesi Tenggara (Sultra) asal Kabupaten Muna Wa Ode Siti Djaria Oda (64) tahun kesasar dan kehabisan uang di kota Jakarta. (Foto Akun Facebook Zelly Mitia Zubir)

 

ZONASULTRA.COM,KENDARI– Salah seorang warga Sulawesi Tenggara (Sultra) asal Kabupaten Muna Wa Ode Siti Djaria Oda (64) tahun kesasar dan kehabisan uang di kota Jakarta.

Salah satu pengguna akun media sosial facebook Zelly Mitia Zubir yang bekerja sebagai Dokter Keluarga di RS Meilia Cibubur telah mengunggah foto ibu tersebut diakun pribadinya pada hari Selasa (15/11/2016) pukul 12:34 Wib.

Caption dalam foto tersebut Zelly mengatakan ibu tersebut datang ke Jakarta seorang diri yang kemudian datang kerumahnya bersama satpam kompleks.

Dikatakannya, bahwa ibu ini mengaku kesasar dan ingin mencari anaknya di Jakarta bernama Aris Laode yang alamatnya tidak jelas.

“Yang katanya rumah keluarganya di Komplek Hankam, Cijantung, Kelapa Dua), sudah dicari belum ketemu2, nomer telepon yg ditujupun salah,” tulis Zelly dalam caption foto tersebut.

Dilanjutkannya, sang ibu sudah 3 hari di Jakarta dan tidur di Masjid sebab ia telah kehabisan uang untuk ongkos hidup disana dan ia pun sampai menjual beberapa baju yang dia bawanya.

“Saya antar ke kantor Kecamatan, kemudian diantar ke Dinas panti sosial Cipayung Jakarta Timur. Semoga ibu ini ketemu sama anak/keluarga yang dia cari,” tuturnya.

Untuk diketahui, dari informasi KTP yang dimiliki ibu ini, ia tinggal di Jalan Sutan Syahrir, RT 002 RW 003, Kelurahan Raha I, Kecamatan Katobu, Kabupaten Muna.  (B)

 

Reporter : Ilham Surahmin
Editor :Tahir Ose

  • TOPIK
  • *

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini