ZONASULTRA.COM, WANGGUDU– Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Konawe Utara (Konut) Sulawesi Tenggara (Sultra), hingga saat ini belum dapat menentukan sikap cikal bakal figur yang akan menggantikan Nur Alam sebagai Ketua DPW PAN Sultra.
Sekretaris DPD PAN Konut, Kantan saat mengatakan secara kelembagaan dirinya belum dapat menentukan siapa calon yang akan didukung pada musyawarah wilayah (Muswil) untuk menggantikan Nur Alam. Pasalnya, dalam pengambilan keputusan tersebut akan dilakukan dalam bentuk forum secara resmi.
“Secara kelembagaan partai kita belum menentukan siapa yang akan didukung, karena nantinya akan ditentukan secara formatur yang diwakili oleh 5 orang pengurus DPD,” kata Kantan, Kamis (7/1/2016).
Terkait munculnya beberapa kandidat yang bakal maju menjadi calon pengganti Nur Alam, seperti, Wali Kota Kendari, Asrun, Bupati Konawe, Kery Konggoasa, Sekretaris DPW PAN, Abdurahman Saleh, Umar Samiun, Bupati Buton, Kantan menyatalan para kandidat tersebut memiliki peluang untuk memimpin PAN di Sultra. Namun, untuk DPD PAN Konut itu sendiri masih akan melihat elektabilitas para calon.
“Ini kan baru wacana belum formal, tapi kita akan lihat dulu elektabilitasnya masing-masing calon. Program kedepannya apa untuk PAN Sultra,” ujarnya.
Lebih jauh Kantan mengatakan untuk DPD PAN Konut sendiri pada muswil nantinya sebanyak dua orang pengurus kabupaten yang akan memberikan hak suaranya untuk menentukan Ketua DPW PAN Sultra, yakni Ketua dan Sekretaris.
Penulis : Murtaidin
Editor : Rustam