DAFTAR DI GOLKAR – Balon Bupati Konawe Adi Jaya Putra mendaftarkan diri ke Partai Golkar Kabupaten Konawe, Jumat (30/6/2017). (M Rasman Saputra/ZONASULTRA.COM)
ZONASULTRA.COM, KENDARI – Setelah menghiasi berbagai daerah di Kabupaten Konawe dengan beragam baliho dan stiker, Adi Jaya Putra (AJP) memantapkan diri untuk maju di Pemilihan Bupati (Pilbup) kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) tahun 2018 mendatang.
Keseriusan itu ditunjukkan AJP dengan mendaftarkan diri sebagai calon Bupati Konawe di sejumlah partai politik.
Terakhir, Jumat (30/6/2017) putra tertua Bupati Konawe Selatan, Surunuddin Dangga ini mendaftar dan mengembalikan berkas persyaratan calon Bupati Konawe di kantor Golkar Konawe dan diterima langsung oleh Sekretaris DPD II Golkar Konawe Abdul Ginal Sambari.
AJP mengaku berketetapan hati untuk menjadi 01 di Konawe didasari oleh keinginannya untuk melakukan perubahan yang konstruktif dan konsisten demi kemajuan Kabupaten Konawe.
“Sebagai putra konawe saya merasa berkewajiban untuk berkontribusi dalam pembangunan daerah, sehingga momentum pilkada merupakan saat yang tepat untuk mewakafkan diri saya menjadi pelayan masyarakat (Bupati) demi kemajuan daerah konawe,” terangnya saat ditemui awak ZONASULTRA.COM di kediamannya, Jumat (30/6/2017).
Dengan tagline “KONAWE BANGKIT bersama AJP”, pria berusia 40 tahun ini juga menerangkan mimpi besarnya yaitu mengembalikan Konawe sebagai daerah yang unggul dalam skala nasional di bidang pertanian, perkebunan dan peternakan, sehingga bisa mengembalikan jati diri Konawe sebagai lumbung pangan Nasional, demi mendukung program swasembada pangan dan daging yang menjadi program nasional pemerintahan Presiden Jokowi.
Pria yang masih tercatat sebagai kader partai berlambang beringin ini menuturkan, tidak hanya mendaftarkan diri di partai Golkar, sebab sesuai dengan amanah konstitusi yang mengatur tentang Pilkada bahwa syarat minimal pasangan calon bisa ikut dalam pertarungan Pilkada adalah 20 persen dari total suara di lembaga legislatif.
“Golkar di Konawe ada 3 kursi, masih butuh tambahan kursi. Jadi memang harus berkoalisi dengan partai politik lain. Sehingga, sebelum kesini (Kantor Golkar Konawe) saya juga telah daftar di beberapa partai politik lainnya,” ujarnya. (B)
Reporter : M Rasman Saputra
Editor : Abdul Saban