Daftar Ketua PAN Sultra, Asrun Persilahkan Nur Alam Maju Lagi

71
Daftar Ketua PAN Sultra, Asrun Persilahkan Nur Alam Maju Lagi
Asrun Daftar Ketua PAN - Walikota Kendari Asrun datang mendaftarkan diri sebagai calon Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Sulawesi Tenggara (Sultra), Rabu (10/2/2016) di sekretariat Muswil PAN Sultra, Kendari. Asrun datang didampingi oleh putranya Adriatma Dwi Putra yang juga bakal calon walikota Kendari. (Taslim/ZONASULTRA.COM)
Daftar Ketua PAN Sultra, Asrun Persilahkan Nur Alam Maju Lagi
Asrun Daftar Ketua PAN – Walikota Kendari Asrun datang mendaftarkan diri sebagai calon Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Sulawesi Tenggara (Sultra), Rabu (10/2/2016) di sekretariat Muswil PAN Sultra, Kendari. Asrun datang didampingi oleh putranya Adriatma Dwi Putra yang juga bakal calon walikota Kendari. (Taslim/ZONASULTRA.COM)

 

ZONASULTRA.COM, KENDARI– Walikota Kendari Asrun datang mendaftarkan diri sebagai calon Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PAN Sulawesi Tenggara (Sultra), Rabu (10/2/2016) di sekretariat Muswil PAN, Kendari. Asrun datang didampingi oleh putranya Adriatma Dwi Putra yang juga bakal calon walikota Kendari.

Berkas pendaftaran Asrun diterima langsung oleh starring comite panitia Muswil, Rahmawati Badala.

BACA JUGA :  Seorang Wanita di Kendari Jadi Korban Salah Tembak Polisi

Rahmawati mengatakan saat ini yang dipastikan mendaftar (mengembalikan formulir pendaftaran) sudah 4 orang. Keempatnya yakni Abdurrahman Saleh, Samad Pidani, Rahmawati Badala (dia sendiri) dan Asrun.

“Sejak pendaftaran dibuka tanggal 9 Februari kemarin, banyak yang mengambil formulir pendaftaran. Hanya baru 4 orang itu yang mengembalikan berkas. Pendaftaran akan ditutup besok sore (Kamis, 11/2/2016) pukul 16.00 Wita,” kata Rahmawati.

Ditempat yang sama, Asrun mengatakan semua kader PAN memiliki kesempatan yang sama untuk mendaftarkan diri. Olehnya terhadap figur lain yang juga telah mendaftar, tidak menjadi masalah.

“Nur Alam akan maju lagi juga tidak masalah. Tapi kata teman-teman tadi, dia belum mendaftar,” kata Asrun.

BACA JUGA :  Seorang Wanita di Kendari Jadi Korban Salah Tembak Polisi

Kelanjutan pendaftaran tersebut akan ditetapkan di Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN. Setelah pendaftaran ditutup, maka data akan segera dikirim ke DPP.

DPP akan menentukan 4 orang tim formatur ditambah 1 anggota dari DPP. Jika DPP menentukan lebih dari 4, maka pemilihan dari seluruh pengurus PAN se Sultra dengan total 262 suara akan dilakukan.

Pemilihan itu akan menentukan 4 orang anggota tim formatur. Diakhir Muswil 4 orang tersebut bersama 1 anggota utusan DPP akan memilih dan dipilih siapa yang akan menjadi Ketua PAN Sultra.

Seperti diberitakan sebelumnya, Asrun akan bersaing dengan Nur Alam yang saat ini sudah demisioner masa kepengurusannya. Meski belum menyatakan maju bertarung, namun gubernur dua periode itu mendapat dukungan mayoritas ketua DPD PAN se-Sultra. Satu-satunya yang akan menganjal pencalonan Nur Alam adalah masa kepengurusannya di partai yang sudah tiga periode memimpin DPW PAN Sultra.

 

Penulis : Muhamad Taslim Dalma
Editor  : Rustam

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini