Diduga Lupa Matikan Api Tungku, Rumah Warga Konut Terbakar

Diduga Lupa Matikan Api Tungku, Rumah Warga Konut Terbakar
KEBAKARAN - Kapolsek Sawa Ipda Muhammad Lauhil Mahaful bersama warga saat meninjau lokasi rumah warga yang habis terbakar di wilayah Kelurahan Sawa, Konawe Utara sekitar pukul 15.30 WITA, Kamis (5/9/2019). (Jefri/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, WANGGUDU – Rumah milik Amir Hasan (62) warga Kelurahan Sawa, Kecamatan Sawa, Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra) ludes terbakar, Kamis (5/9/2019) sekitar pukul 15.30 WITA. Saat kejadian rumah dalam keadaan kosong.

Kapolsek Sawa, Ipda Muhammad Lauhil Mahaful menuturkan, kebakaran pertama kali diketahui oleh warga sekitar, Jumadil (35). Saat hendak pergi ke kebun miliknya, Jumadil melihat rumah Amir Hasan sudah dilalap si jago merah.

Melihat kejadian itu, Jumadil bergegas kembali ke pemukiman dan memanggil warga lainnya untuk mematikan api. Namun saat mereka tiba di lokasi, rumah berdinding papan itu telah habis terbakar hingga rata dengan tanah.

“Dugaan sementara api berasal dari tungku di dapur yang lupa dimatikan saat pemiliknya keluar rumah,” kata Ipda Lauhil usai melakukan olah tempat kejadian kebakaran.

“Pada saat terjadi kebakaran pemilik rumah tidak berada di tempat (rumah), dia ada di rumah anaknya di Kecamatan Motui,” tambahnya.

Tak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.

Lauhil mengimbau masyarakat agar selalu berhati-hati saat menggunakan apa saja yang bisa memicu kebakaran, baik itu saat berada di rumah maupun saat bepergian. (b)

 


Reporter: Jefri Ipnu
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini