Dikira Kucing, Bayi Perempuan di Muna Ditemukan Terbungkus Kantong Plastik

2035
Dikira Kucing, Bayi Perempuan di Muna Ditemukan Terbungkus Kantong Plastik
PENEMUAN BAYI - Bayi perempuan ditemukan didepan rumah warga kecamatan Batalaiworu kabupaten Muna, Senin (1/4/2019). (NASRUDIN/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, RAHA – Iki (35) warga Batalaiworu, kecamatan Batalaiworu, kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra) kaget bukan kepalang. Senin (1/4/2019) sekitar pukul 16.15 Wita, saat berjalan di depan teras salah satu studio fotografer di seputaran jalan Madesabara, ia menemukan kantong plastik berwarna hitam, dalam bungkusan itu terlihat bayi mungil jenis kelamin perempuan.

Bayi malang itu baru saja dilahirkan, diduga sengaja dibuang oleh orang tuanya. Sementara banyak pasangan suami istri (pasutri) mendambakan kehadiran buah hati, namun sebagian orangtua justru tega membuang bayi mereka hanya karena beberapa alasan.

“Saya kaget. Saya kira anak kucing. Ternyata saya perhatikan bayi,” terangnya, Senin (1/4/2019).

BACA JUGA :  Polres Konut Amankan 10 Pelaku Peredaran Narkotika

Dituturkan Iki, kondisi bayi tersebut ditemukan dalam keadaan sehat dengan tinggi badan 47 cm terbalut kain. “Saya temukan tepat didepan sudut rumah saya. Alhamdulillah, kondisinya masih hidup. Masih dibungkus sehelai kain yang disimpan di kantung kresek,” jelasnya.

Sontak penemuan bayi itu menjadi tontonan warga. Tak jarang dari mereka yang datang membawa perlengkapan bayi untuk kebutuhan bayi malang itu.

Kapolsek Katobu Iptu Hamka membenarkan penemuan bayi malang tersebut. Kata dia, pihaknya langsung ke lokasi setelah adanya informasi masyarakat.

BACA JUGA :  Ini Penjelasan Polda Sultra Terkait Insiden Salah Tembak di Kendari

“Saya langsung turun di tempat kejadian perkara untuk memastikan kebenaran penemuan bayi itu. Ternyata benar, ada bayi jenis kelamin perempuan ditemukan di depan rumah warga,” ungkapnya.

Pihaknya pun langsung melakukan penyelidikan perihal penemuan bayi malang itu. “Kami langsung lakukan penyelidikan siapa sebenarnya orang tua dari bayi tersebut,” imbuhnya.

Bayi malang itu pun, langsung diasuh oleh salah satu warga, Siti Rasmin tetangga penemu bayi. “Bayinya sudah dibawa ibu-ibu katanya dia mau mengasuh. Namun orang tuanya kita lagi selidiki,” tukasnya. (a)

 


Kontributor : Nasrudin
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini