PENINJAUAN HUT KONUT – Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Konut, Nurjannah Efendi saat melakukan peninjauan lokasi pantai taipa, Kecamatan Lembo tempat di gelarnya HUT Konut ke 11 dan festival. (Jefri Ipnu/ZONASULTRA.COM)
ZONASULTRA.COM, WANGGUDU – Dinas Kesehatan (Dinkes), Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra), menyiagakan 200 tenaga medis pada kegiatan HUT Konut ke 11 dan Festival Konasara.
Petugas medis tersebut terdiri dari perawat, bidan dan dokter itu disiagakan selama acara berlangsung yang dimulai sejak 31 Desember hinggga 6 Januari 2017 bertempat di Pantai Taipa, Kecamatan Lembo.
Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Konut, Nurjannah Efendi mengatakan, tim medis yang di turunkan berasal dari seluruh puskesmas wilayah itu. Untuk memaksimalkan pelayanan pihaknya melengkapi segala fasilitas peralatan medis.
“Tim medis yang kami turunkan ini untuk mengantisipasi hal-hal yang kita tidak inginkan, seperti kecelakaan dan lain sebagainya karena di pastikan acara ini (malan tahun baru dan perayaan HUT Konut) nanti jumlah pengunjung akan membludak hingga puluhan ribu orang,”kata Nurjannah di Pantai Taipa, Kamis (28/12/2017).
Ditambahakan, selain penyiapkan tim medis, di tempat itu juga pihaknya menyediakan ratusan tong sampah untuk memudahkan warga dan pengunjung membuang sampah. Hal tersebut sekaligus menjaga kelestarian alam wisata taipa agar tetap asri dan ramah lingkungan.
“Kami berharap agar pelaksanaanya aman dan Pntai Taipa ini tetap terjaga kebersihannya agar pengunjung yang datang senang dan bisa betah karena tempatnya yang indah bersih jauh dari kotoran sampah,”tutupnya. (B)
Reporter : Jefri Ipnu
Editor : Tahir Ose