Disketapang dan Bulog Sultra Siapkan 321 Kios, Jual Beras dan Migor sesuai HET

Disketapang dan Bulog Sultra Siapkan 321 Kios, Jual Beras dan Migor sesuai HET
Ilustrasi

ZONASULTRA.ID, KENDARI – Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang) Sulawesi Tenggara (Sultra) bekerja sama dengan Bulog Sultra menyiapkan 321 kios yang tersebar di seluruh wilayah Sultra. Ratusan kios tersebut akan menjual beras dan minyak goreng sesuai dengan harga eceran tertinggi (HET).

Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan Sultra Ari Sismanto mengatakan, kios-kios tersebut menyediakan dan menjual beras medium yang dibanderol seharga Rp9.450 per kilogram dan minyak goreng Rp14 ribu per liter.

Kata Ari, penjualan beras dan minyak goreng tersebut tentunya terus dilakukan pemantauan oleh pemerintah dan Bulog Sultra serta mengikutsertakan masyarakat dalam pengawasannya.

“Penjual di kios-kios ini tidak bisa menaikkan harga, jadi hanya menjual ke konsumen sesuai harga yang telah ditetapkan,” ucapnya di Kendari pada Rabu (22/2/2023).

Ari mengatakan, kios tersebut dapat ditandai dengan spanduk bertuliskan “Penjualan Beras SPHP Rp9.450”.

Khusus Kota Kendari, jumlah kios tersebut tersebar di 74 lokasi, 4 lokasi di antaranya berada di Pasar Mandonga, Pasar Anduonohu, Pasar Sentral Kota, dan Pasar Baruga.

Masing-masing pasar tersebut memiliki lima kios. Lanjut Ari, adanya kios-kios tersebut merupakan implementasi dari program Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) bekerja sama dengan Bulog Sultra untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Penjualan di atas HET pada kios-kios tersebut akan dikenakan sanksi berupa pemutusan hubungan kerja hingga akan diproses sesuai hukum yang berlaku.

Ari berharap, dengan adanya program tersebut bisa menstabilkan harga pangan di wilayah Sultra serta masyarakat bisa membeli pangan dengan harga yang lebih murah untuk menjaga harga tidak bergejolak.

“Jadi masyarakat bisa mendapatkan beras berkualitas dengan harga yang relatif murah,” tutupnya. (B)

Kontributor: Ismu Samadhani
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini