Distan Siapkan Rp1,2 Miliar untuk Pengadaan Bibit Sapi

147
Kepala Dinas Pertanian (Distan) Mubar, Nestor Jono
Nestor Jono

ZONASULTRA.ID, LAWORO – Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Muna Barat (Mubar), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) mengalokasikan anggaran senilai Rp1,2 miliar untuk pengadaan bibit sapi.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Dinas Pertanian (Distan) Mubar, Nestor Jono. Kata dia, pengadaan bibit sapi ini merupakan salah satu program skala prioritas dari pemerintah dengan pendampingan dari kejaksaan.

“Kita meminta pendampingan dari Kejari Raha,” kata Nestor Jono dihubungi melalui telepon selulernya, Sabtu (8/7/2023).

Pengadaan bibit sapi ini akan diberikan ke kelompok peternak yang tersebar di tiga wilayah besar di Mubar yakni 17 desa dab sudah terdaftar di desa masing-masing.

“Yang pasti, kita (Distan) menginginkan bantuan bibit sapi ini tersalurkan tepat sasaran. Kita juga tidak akan memberikan bantuan bibit sapi ini kepada kelompok dadakan. Yang akan diberikan bantuan bibit sapi ini adalah mereka atau kelompok yang terdaftar di desa,” tambahnya.

Dari 17 desa yang akan diberikan bantuan bibit sapi ini, masing-masing kelompok akan mendapatkan bantuan jumlahnya bervariasi. Kelompok yang diprioritaskan untuk mendapatkan bantuan ini adalah kelompok yang belum pernah mendapatkan bantuan bibit sapi.

“Untuk itu, kita berharap bantuan bibit sapi yang akan diberikan ini dapat meningkatkan populasi sapi di Mubar. Selain itu juga, dapat membantu meningkatkan perekonomian masyarakat,” ucapnya. (C)

 


Kontributor : Kasman
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini