Dosen UHO Ajak Warga Konsel Inovatif Manajemen Pakan Ternak

Dosen UHO Ajak Warga Konsel Inovatif Manajemen Pakan Ternak
DOSEN UHO - Dosen Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) memberikan pengetahuan kepada masyarakat di Desa Alebo, Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) terkait manajemen pakan dan reproduksi ternak di daerah itu. (Sri Rahayu/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Dosen Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) memberikan pengetahuan kepada masyarakat di Desa Alebo, Kecamatan Konda, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) terkait manajemen pakan dan reproduksi ternak di daerah itu.

Ketua Tim Pengabdian Terintegarasi UHO, Takdir Saili mengungkapkan, di daerah tersebut sebagian besar warganya berprofesi sebagai petani yang juga memelihara ternak.

Pihaknya memperhatikan beberapa fenomena di daerah itu, seperti jumlah pakan yang tidak sebanding dengan jumlah ternak yang dimiliki warga, serta kurangnya manajeman pakan pada ternak.

Baca Juga : Dosen FKIP UHO Ciptakan Aplikasi Pemberdayaan Guru Berbasis E-Learning

Untuk itu, pihaknya mencoba melakukan pengabdian masyarakat di Desa Alebo, yang terintegrasi dalam kegiatan KKN Tematik yang telah berlangsung selama sebulan lamanya. Kegiatan ini untuk memperbaiki pola manajemen masyarakat, bukan hanya pakan ternak, tetapi juga reproduksi ternak.

Dosen UHO Ajak Warga Konsel Inovatif Manajemen Pakan Ternak

“Kami mencoba masuk ke sana untuk memperbaiki dari sisi manajemen pakan dan reproduksi. Kenapa hal ini penting karena pada dasarnya apabila pakan ternak tidak termanajemen dengan baik maka pertumbuhan ternak juga tidak akan bagus,” kata Takdir, ditemui di ruang kerjanya, Kamis (5/9/2019).

Selain itu, kata dia, warga harus bisa lebih siap lagi menyediakan alternatif apabila terjadi kekurangan rumput. Misalnya kala musim kemarau tiba dan tumbuhan rumput hijau berkurang maka warga harus bisa menciptakan alternatiff lain.

Untuk itu, melalui kegiatan bersama mahasiswa pihaknya mengenalkan beberapa jenis tumbuhan pakan ternak yang unggul sebagai percontohan sehingga biasa dikembangkan oleh masyarakat.

Dosen UHO Ajak Warga Konsel Inovatif Manajemen Pakan Ternak

“Kita di fakultas ini ada pengembangan rumput gajah varrietas baru yang disebut rumput odot. Kalau yang biasa itu agak keras. Sehingga kalau tidak dicacah maka ternak biasa tidak mau kasih habis. Kalau rumput odot ini mulai ujung sampai daun lebih soft,” kata dia.

Baca Juga : Dosen UHO Ajak Warga Kontunaga Kembangkan Nira Jadi Gula Kristal

Dari segi nutrisi, tumbuhan ini juga terbilang bagus bagi ternak. Untuk memaksimalkan program manajemen pakan itu sendiri, pihaknya juga telah menyiapkan kebun percontohan yang telah ditanami tumbuhan tersebut.

Selain soal pakan, masyarakat Desa Alebo juga diberikan pemahaman terkait reproduksi ternak, bukan hanya dari segi pertumbuhan tetapi juga terkait perkembanganbiakan pada saat kapan baiknya ternak harus bereproduksi. Hal lain yang juga disampaikan yakni soal kesehatan hewan.

Dengan adanya kegiatan yang mengutamakan kerja bersama dibanding penyuluhan itu, diharapkan warga bisa lebih baik lagi dalam manajemen pakan ternak mereka, sehingga ternak-ternak mereka bisa lebih sehat dan bernilai jual untuk menunjang perekonomian masyarakat. (b)

 


Kontributor: Sri Rahayu
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini