Dua Paskibra Nasional Asal Kendari Terima Bantuan Pendidikan dari PLN

70
Dua Paskibra Nasional Asal Kendari Terima Bantuan Pendidikan dari PLN
Bantuan Pendidikan - Dua siswa di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) yang terlibat sebagai Pasukan pengibar bendera (Paskibra) nasional pada HUT RI-77 mendapatkan bantuan pendidikan dari Perusahaan Listrik Negara (PLN) Unit Wilayah Sulawesi Selatan, Tenggara dan Barat (Sulselbar). (Istimewa)

ZONASULTRA.ID, KENDARI – Dua siswa di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) yang terlibat sebagai Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) pada HUT RI-77 di Istana Negara mendapatkan bantuan pendidikan dari Perusahaan Listrik Negara (PLN) Unit Wilayah Sulawesi Selatan, Tenggara dan Barat (Sulselbar).

Kedua siswa tersebut adalah Arnold Steven Sinaga (15) yang berasal dari SMA Negeri 4 Kendari dan Divani Alifia Siswanto (15), siswi SMA Negeri 1 Kendari.

Divina mengaku, bantuan pendidikan tersebut telah diberikan oleh pihak PLN pada 4 Oktober 2022 di Kendari. Bantuan tersebut diterima dalam bentuk tabungan yang berisikan Rp5 juta.

“Saya merasa sangat bangga dan mengucapkan terima kasih banyak kepada PLN untuk apresiasi yang diberikan. Semoga apresiasi ini dapat bermanfaat dan berguna untuk ke depannya. Saya akan gunakan bantuan tersebut untuk hal hal yang bermanfaat,” ucapnya melalui pesan WhatsApp pada Rabu malam (6/10/2022).

BACA JUGA :  UMW Kendari Raih Penghargaan Juara 1 dari BPJS Ketenagakerjaan

General Manager PLN UIW Sulselrabar, Moch. Andy Adchaminoerdin mengatakan, bantuan tersebut disalurkan melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL). Program bantuan pendidikan ini merupakan bentuk apresiasi PLN terhadap prestasi yang diraih oleh siswa siswi yang mewakili daerahnya mengikuti paskibra nasional.

“Kami merasa bangga atas terpilihnya siswa-siswi yang mewakili Sulselrabar pada Paskibraka tingkat nasional,” ucap Andi melalui keterangan tertulisnya.

BACA JUGA :  Prodi Kesmas UMW Kendari, Terima 7 Mahasiswa Baru Pasca Sarjana (s2)

Ia berharap bantuan tersebut dapat meningkatkan semangat dan kemampuan para siswa selama menjalani pendidikan di sekolah. Serta dapat dipergunakan untuk keperluan sekolah, sehingga mampu meningkatkan semangat, kemampuan serta prestasi para siswa, baik di bidang akademis maupun nonakademis.

Selain dua siswa dari Kendari, PLN UIW Sulselbar juga memberikan bantuan pendidikan kepada 4 siswa lainnya yang berada di wilayah kerjanya. Antara lain Bintang dari Sulsel, Muhammad Azwar dari Sulsel, Ariel Derio Permana dari Sulbar dan Dara Banjarani dari Sulbar. (B)

Kontributor: Ismu Samadhani
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini