Dua Siswi Asal Mubar Wakili Sultra pada KSN Tingkat Nasional

Dua Siswi Asal Mubar Wakili Sultra pada KSN Tingkat Nasional
Penyerahan Bonus - Plt Bupati Mubar Achmad Lamini didampingi Sekda Mubar, LM Husein Tali dan Plt Kadiknas Mubar, Jamuddin saat memberikan bonus kepada kedua siswi yang menjadi juara I lomba KSN di kantor bupati, Senin (19/10/2020). (Kasman/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, LAWORO – Dua siswi sekolah dasar (SD) asal Kabupaten Muna Barat (Mubar) mewakili Provinsi Sulawesi Tengggara (Sultra) ke tingkat nasional untuk mengikuti Kompetisi Sains Nasional (KSN) pada 31 Oktober 2020 mendatang.

Keduanya adalah Shanti, siswi SDN 6 Sawerigadi, peraih juara I mata pelajaran matematika dan Wa Ode Hikma Abdul Gani, siswi SDN 5 Wadaga, peraih juara I mata pelajaran IPA. Sebelumnya, kedua siswi terbaik asal Mubar ini mengikuti KSN tingkat provinsi pada Rabu (7/10/2020).

Plt Bupati Mubar Achmad Lamani bersyukur atas prestasi membanggakan yang diraih dua siswi ini. Ia mengatakan, prestasi dunia pendidikan Mubar tidak diragukan lagi karena hampir setiap tahun mendapatkan juara atau prestasi.

“Alhamdulillah tahun ini turun lagi rahmat di Mubar dengan dua siswi SD kita mendapatkan juara 1 lomba KSN tingkat provinsi,” kata Achmad Lamani di kantor bupati usai memberikan bonus kepada kedua siswi tersebut, Senin (19/10/2020).

Kedua anak berprestasi ini, kata dia, telah mengangkat nama daerah di tingkat nasional. Untuk itu, dirinya mengajak seluruh masyarakat Mubar bersama-sama memberikan doa dan semangat kepada mereka saat bertanding nanti.

Salah satu orang tua siswi, La Ode Husein merasa senang dan bersyukur atas prestasi yang diraih oleh anaknya. Kata dia, anaknya tumbuh dan mendapatkan prestasi yang membanggakan tidak luput dari ajarannya dan juga peran guru di sekolah. (b)

 


Kontributor: Kasman
Editor: Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini