ZONASULTRA.COM, JAKARTA – Mantan calon Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Rusda Mahmud maju sebagai Calon Anggota Legislatif (Caleg) lewat Partai Demokrat. Gagal dalam perhelatan Pilgub Sultra rupanya tak membuat Rusda menyerah begitu saja untuk meramaikan dunia perpolitikan Indonesia.
Koordinator Wilayah Indonesia Timur DPP Demokrat, Umar Arsal membenarkan kepastian Rusda Mahmud berlaga mendapatkan kursi di Senayan.
“Insya Allah beliau ikut,” kata Umar Arsal saat dikonfirmasi awak Zonasultra pada Selasa (17/7/2018).
Umar yang juga turut maju untuk ketiga kalinya sebagai anggota DPR RI mengatakan dengan masuknya Rusda Mahmud dalam bursa caleg DPR RI akan mendongkrak perolehan suara partai berlambang Mercy ini.
Adapun bakal caleg yang didorong maju ke parlemen Senayan yakni 1.Umar Arsal. 2.Rusda Mahmud. 3.Lusia Rosa Parapak. 4.Waode Zainab ZT 5. Muhammad Arif dan 6.Nisvan S De Silva, SE.
“Ikut bertarung salah satu kandidat Gubernur yang suaranya cukup besar, jadi Insya Allah Demokrat dapat salah satu dari 6 kursi yang diperebutkan,” kata Umar Arsal saat dihubungi awak Zonasultra.
Sementara itu Partai Demokrat resmi mendaftarkan bacalegnya ke KPU RI sekira pukul 15.30 Wib. Sekjen Partai Demokrat, Hinca Panjaitan didampinggi petinggi Demokrat lainnya menyampaikan bahwa telah menyerahkan daftar bacaleg untuk 80 dapil di Indonesia.
(Baca Juga : Partai Demokrat Kendari Target 1 Fraksi di DPRD Kota Kendari)
Hinca juga mengatakan bahwa Partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini telah memenuhi proporsi 30 persen perempuan.
“Kami juga menerjunkan tokoh-tokoh besar misalnya Jawa Timur (Jatim) 7, seperti biasa unggulan kami Mas Ibas,” kata Hinca saat memberikan keterangn persnya di Gedung KPU RI, Jalan Imam Bonjol no.29 Menteng Jakarta Pusat.
Partai Demokrat melakukan pendaftaran serentak hari ini baik DPC dan DPD ke KPUD masing-masing.
“Kami mohon dukungan dan kami sampaikan kader terbaik yang akan bertanding mohon dukungan dan doanya,” pungkasnya. (A)
Reporter : Rizki Arifiani
Editor : Tahir Ose