Gagal Maju Pilkada, Irham Pastikan Pendukungnya Solid ke Surunuddin-Rasyid

Ketua DPRD Konsel Irham Kalenggo
Irham Kalenggo

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Ketua DPRD Konawe Selatan (Konsel) Irham Kalenggo, sempat berwacana untuk maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Konsel 2020. Hanya saja, keinginan untuk maju bertarung di pesta demokrasi lima tahunan itu harus pupus karena gagal mendapatkan rekomendasi Partai Golkar yang memiliki enam kursi legislatif di daerah itu.

Dengan adanya kegagalan tersebut, Ketua Golkar Konsel tersebut mengaku pendukungnya tetap solid ke pasangan yang diusung Golkar, Surunuddin Dangga-Rasyid.

“Yang bergeser atau lari yah paling banyak sekitaran lima persen saja, selebihnya saya yakin mereka mengikuti saya,” kata Irham usai menghadiri silaturahmi pasangan Surunuddin – Rasyid bersama pengurus DPD I Golkar Sultra, DPD II Golkar Konsel, dan anggota DPRD fraksi Golkar, di salah satu rumah makan di Kendari, Rabu malam (2/9/2020).

Kata Irham, memang ada sedikit kekecewaan dari pendukungnya ketika dirinya gagal maju bertarung di Pilkada Konsel 2020. Namun hal tersebut sudah dijelaskan bahwa keputusan tidak maju, bukan karena keinginannya, tetapi DPP Golkar lebih memilih pasangan Surunuddin-Rasyid untuk diusung.

“Pada prinsipnya mereka mengikuti di mana saya pergi. Secara keorganisasian saya sebagai Ketua DPD II Golkar Konsel, tentu saya akan mengarahkan demi kebijakan partai. Jadi di sini bukan lagi kita berbicara kecewa atau tidak kecewa, tapi lebih ke kepentingan partai Golkar ke depan,” katanya.

Herry Asiku Ultimatum Kader Golkar Menangkan Surunuddin-Rasyid di Konsel
SILATURAHMI PENGURUS – Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Konawe Selatan (Konsel), Surunuddin Dangga – Rasyid bersilatuhrami dengan pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Golkar Sulawesi Tenggara, DPD II Golkar Konsel, dan anggota DPRD Sultra fraksi Golkar, di salah satu rumah makan di Kendari, Rabu malam (2/9/2020). (Ramadhan Hafid/ZONASULTRA.COM)

Sementara ditanya soal kesiapan dirinya menjadi ketua tim sukses, jika diminta oleh Surunuddin, Irham hanya menjawab masih banyak kader Golkar yang memiliki kapasitas untuk itu.

“Saya kira kader Golkar di Konsel banyak, dan rata-rata memiliki kapasitas yang sama. Jadi saya tidak mau berandai-andai, kita tunggu saja rapat hasil berikutnya,” tuturnya.

Untuk diketahui, Irham Kalenggo pernah menjadi ketua tim sukses Surunuddin, ketika bupati petahana itu maju bersama Arsalim di periode pertamanya. (A)

 


Kontributor: Ramadhan Hafid
Editor: Muhamad Taslim Dalma

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini