DONOR DARAH – Suasana kegiatan Donor Darah yang diselenggarakan Palang Merah Indonesia (PMI) Buton Utara di Aula Dinas Kesehatan setempat, Rabu (13/12/2017). Dalam kegiatan tesebut, sebanyak 76 kantong darah berhasil dikumpulkan. (Foto Istimewa).
ZONASULTRA.COM, BURANGA – Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Buton Utara (Butur), Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar donor darah di aula dinas kesehatan setempat, Rabu (13/12/2017). Dalam kegiatan tersebut, sebanyak 76 kantong darah berhasil dikumpulkan.
Sekrataris PMI Butur Khaidar Ma’ruf mengatakan, kegiatan ini baru kali pertama dilaksanakan di Butur. Ia sangat bersyukur dengan capaian tersebut karena target awal hanya mengumpulkan minimal 50 kantong darah.
Darah yang sudah terkumpul ini, lanjutnya, bakal diserahkan ke Unit Transfusi Darah (UTD) Sultra, untuk didistribusi ke RSUD yang membutuhkan. Ini merupakan salah satu upaya untuk mengatasi kekurangan stok darah di setiap RSUD.
“Salah satu programnya PMI daerah melakukan donor darah dan mengumpulkan ke laboratorium UTD PMI Sultra. Nanti itu disuplay ke rumah sakit-rumah sakit yang membutuhkan,” tuturnya saat ditemui usai kegiatan.
Melihat semangat para pendonor dalam kegiatan kemanusiaan ini, Khaidar mengungkapkan rasa terima kasih. Ia pun berharap kegiatan serupa yang digelar di masa mendatang, bisa lebih ramai lagi.
Berdasarkan daftar hadir, para pendonor berasal dari berbagai instansi, diantaranya Koramil 1416-04 Kulisusu, Polsek Kulisusu, Satpol PP, Kwartir cabang (Kwarcab) Butur, RSUD Butur, badan keuangan daerah (BKD), dinas pemberdayaan masyarakat dan desa (DPMD), inspektorat, dinas kesehatan.
Kemudian, Kantor Kementerian Agama Butur, SDN 1 Lipu, dinas kominfo dan persandian, dinas pekerjaan umum dan penataan ruang, Desa Wacu Laea, dinas pemuda dan olahraga, DPRD Butur, dinas pertanahan, SMPN 3 Kulisusu, SMKN 1 Kulisusu, Desa Wasalabose, badan penanggulangan bencana daerah, dan PMI Butur sendiri. (B)
Reporter : Irsan Rano
Editor : Jumriati