ZONASULTRA.COM,WANGGUDU– Dinas Pariwisata Kabupaten Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tengara (Sultra), terus mengenjot pembangunan pariwisata. Salah satu upaya yang dilakukan pada 2017 ini adalah dengan membentuk program pengembang induk pariwisata (PIP).
Dalam program PIP ini, dinas pariwisata setempat akan mengelola enam kawasan wisata, diantaranya kawasan wisata Taipa, pulau Labengki, Wawolesea, Linomoyo, Asera dan Tetewatu (Wiwirano).
Kepala Dinas Pariwisata Konut Yade Rianto kepada awak Zonasultra.com mengatakan, alasan untama perlunya dilakukan PIP di 6 kawasan wisata tersebut dikarenakan selain telah dikenal dan disukai para wisatawan, juga karena mempunyai ciri khas wisata yang berbeda, yang dapat menarik peminat para pengunjung untuk terus mendatangi tempat tersebut.
“Masing-masing wisata ini sudah mempunyai ciri khas yang berbeda seperti, wisata Wawolesea yang di kenal dengan air panasnya, wisata Labengki yang dikenal dengan pulaunya, teluk cinta, kima dan kealamiannya Linomoyo yang dikenal dengan telaganya dan Wiwirano yang dikenal dengan air terjunnya,” kata Yade Rianto, Minggu (5/2/2017).
Ia menambahkan, dalam mesukseskan pengembang progaram tersebut pihaknya membentuk tim percepatan induk pariwisata (PIP) yang melibatkan beberapa instansi diwilayah itu antara lain, Dinas Pekerjaan Umum (PU), Badan Lingkungan Hidup (BLH), Dinas Kesehatan (Dinkes) dan Dinas Prikanan dana Kelautan.
“Dananya kita sudah anggarkan dan sudah siap. Dinas yang kami gandeng dalam PIP di 2017 ini masing-masing sudah mempunyai fungsi seperti Dinas PU itu menangani masalah air bersih dan transportasi dan dinkes lebih kemasalah kesehatan baik itu lingkangan wisata dan pengunjungnya,” ujarnya.
Sedangkan tujuan instansi yang dipimpinnya adalah menggenjot pengembaangnan PIP di wilayah penghasil nikel di Sultra itu, lanjut Pria berkacamata ini, untuk lebih memajukan wisata yang ada di Konut sehingga lebih mempunyai daya tarik kepada para wisatawan yang berkunjung dan daya saing yang lebih jauh dibanding daerah lain.
“Tahun ini juga sudah akan kita bangun faslitasnya di 6 kawasan PIP. Kami terus berupaya menciptakan potensi wisata di Konut yang lebih baik dan mempunyai daya tarik dan nilai jual tinggi sehingga berefek pada pengembangan pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat,” katanya. (B)
Reporter : Jefri Ipnu
Editor : Rustam