Gerindra Target Kursi Gubernur Sultra di Pilgub 2023

Gerindra Target Kursi Gubernur Sultra di Pilgub 2023
GERINDRA SULTRA - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sultra Andi Ady Aksar saat membawakan sambutan di acara silahturahmi dan perkenalan Ketua Gerindra Sultra terpilih di salah satu rumah makan di Kendari, Rabu (5/8/2020). (Ramadhan Hafid/ZONASULTRA.COM)

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) bertekad akan merebut posisi Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) pada 2023. Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sultra, Andi Ady Aksar optimistis kursi Gubernur Sultra bakal diduduki oleh partai Gerindra pada pemilihan gubernur (Pilgub) tahun 2023 mendatang.

Hal itu dikatakan Andi Ady saat membawakan sambutan di acara silahturahmi dan perkenalan Ketua DPD Partai Gerindra Sultra terpilih, di salah satu rumah makan di Kendari, Rabu (5/8/2020).

“Terget kami adalah Gubernur Sultra selanjutnya harus dari Partai Gerindra,” katanya.

Menurut Ady yang juga Ketua Asosiasi Pengusaha Tambang (APTS) Sultra ini, untuk mewujudkan kursi orang nomor satu di Sultra, diperlukan dukungan semua kader. Ia juga mengaku bakal membawa partai besutan Prabowo Subianto itu ke arah yang lebih baik.

“Partai ini sudah besar, tentu dengan nama besar itu saya yakin dengan usaha keras, saya akan membawah partai ini lebih besar dari sebelumnya,” ujarnya.

Sebelumnya, Andi Ady Aksar ditunjuk sebagai Ketua DPD Gerindra Sultra berdasarkan Surat Keputusan Nomor 07-0132/KPTS/DPP-Gerindra/2020 tertanggal 23 Juli 2020. SK tersebut diserahkan 3 Agustus 2020.

Ia menggantikan Imran yang juga anggota DPR RI, Imran yang meninggal dunia pada 28 Maret 2020 lalu. (b)

 


Kontributor: Ramadhan Hafid
Editor : Kiki

1 KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini