ZONASULTRA.COM, UNAAHA – Gerakan Muda Cinta Konawe (GMCK) Berbagi, kembali menyalurkan puluhan paket sembako gratis kepada warga Konawe yang berkategori ekonomi di bawah rata-rata. Kegiatan ini adalah yang ketiga kalinya dengan menyasar warga kurang mampu.
Bertajuk gerakan “We Love Konawe”, GMCK membagikan paket berisikan beras, gula, dan bahan pokok lainnya di sejumlah wilayah kecamatan yang ada di Konawe. Selain pembagian paket sembako, komunitas ini juga mensosialisasikan pola hidup sehat untuk mencegah penularan wabah virus corona atau covid-19.
Koordinator kegiatan, Jadar Talibara menyebutkan proses penyaluran paket sembako ini dilakukan dengan cara mendatangi setiap penerima yang terlebih dahulu telah disurvei kelayakannya.
“Ini sebagai upaya memenuhi kebutuhan pangan dasar kelompok masyarakat kecil yang terkena dampak wabah Corona,” kata Jadar di sela-sela pembagian sembako di Kecamatan Anggaberi, Konawe, Senin (20/4/2020)
Menurutnya, penanggulangan dampak wabah tidak hanya menjadi tanggungjawab pemerintah, melainkan tanggungjawab semua pihak untuk bersama-sama memerangi virus ini. Upaya pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran covid, lanjut Jadar, akan sia-sia jika masyarakatnya tidak patuh dengan imbauan yang telah dikeluarkan. Imbauan tersebut adalah pentingnya pola hidup sehat untuk menjaga imunitas, serta sosial distancing.
Ia mengaku, kegiatan serupa akan terus dilakukan sebagai upaya membantu pemerintah dalam menanggulangi dampak ekonomi masyarakat dakibat wabah corona.
“Anak muda itu bergerak, tidak hanya mengkritisi saja, lakukanlah apa yang bisa kamu lakukan. Sekecil apapun bantuan kamu, akan bernilai besar bagi mereka yang sangat membutuhkannya,” tutup Jadar. (b)
Reporter : Restu Tebara
Editor : Kiki