Hugua Jadi Ketua PHRI Sultra Periode Kedua 2023-2028

159
Hugua Jadi Ketua PHRI Sultra Periode Kedua 2023-2028
foto bersama usai Musyawarah Wilayah (Muswil) PHRI Sultra yang digelar di salah satu hotel Kendari pada Kamis (26/1/2023).(Ismu/Zonasultra.id)

ZONASULTRA.ID, KENDARIHugua kembali terpilih menjadi ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sulawesi Tenggara (Sultra) untuk periode keduanya tahun 2023-2028 usai Musyawarah Wilayah (Muswil) PHRI Sultra yang digelar di salah satu hotel Kendari pada Kamis (26/1/2023).

Anggota DPR RI Dapil Sultra tersebut mengatakan, ia melanjutkan kepemimpinannya di periode 2017-2022 lalu, dan masih fokus untuk mengembangkan sektor pariwisata mulai dari perhotelan, restoran dan berbagai hal lain untuk ditingkatkan kualitasnya.

“Kami optimis pariwisata di Sultra ke depan akan berkembang. Katakanlah Wakatobi sebagai KSPN kan, yang lain juga berkembang, dan ada dasar hukum SK Gubernur 310 tahun 2022 itu tentang Wakatobi sebagai KSPN dengan 7 keajaiban di sekitarnya,” ucap Hugua.

BACA JUGA :  UMW Kendari Gelar Halal Bihalal untuk Mengukuhkan Silahturahmi Antar Sesama

Selain itu, pihaknya juga akan berupaya meningkatkan investasi yang masuk, peningkatan kualitas, pengembangan SDM dan pelayanan yang paling utama. Ia juga berharap agar pihaknya dan pemerintah daerah lebih meningkatkan lagi sinergi dan komunikasi.

Pasalnya, pemerintah sebagai regulator dan sekaligus fasilitator. Sementara pengusaha dan masyarakat bertundak sebagai sebagai subjek dan objek sehingga kolaborasi sangat diperlukan.

” Kalau ekosistem pariwisata kita berkembang, akan mendukung ekosistem politik menjadi baik dan ideologi negara membaik,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Umum PHRI Hariyadi B.S Sukamdani berharap bahwa kepengurusan baru ini dapat mewarnai pariwisata di Sultra. Terlebih Hugua merupakan mantan Bupati Wakatobi yang dianggapnya sangat sukses.

BACA JUGA :  UPT Perpustakaan UMW Kendari Gelar Bedah Buku Penelitian Kualitatif

Ia berharap dengan pengalamannya dan antusias dari anggota, Hugua dan PHRI Sultra dapat memberikan kontribusi yang lebih besar.

Hariyadi mengatakan, bahwa laporan yang diterima dari Wali Kota Kendari bahwa sektor hotel dan restoran di 2022 naik 106 persen dari target yang ditentukan yaitu menyumbang Rp184 miliar dari Rp433 miliar PHD.

“Ini versinya pak walikota loh. Jadi, kontribusi kita ini tidak main-main dan dibawah kepengurusan pak Hugua Mudah-mudahan pengurus bisa lebih efektif. Saya yakin kontribusinya akan lebih besar lagi,” ucap Hariyadi. (B)

 


Kontributor: Ismu Samadhani
Editor: Ilham Surahmin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini