I Made Tarabuana: Lukman Abunawas Power Baru PDIP Menuju 01 Sultra

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Konawe Utara (Konut), I Made Tarabuana
I Made Tarabuana

ZONASULTRA.COM,WANGGUDU – Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara (Sutra), Lukman Abunawas resmi menjadi Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Sultra Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia (PDIP), setelah menggantikan Abu Hasan yang kini menduduki posisi Ketua Dewan Pertimbangan DPD PDIP Sultra.

Terkait hal itu, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDIP Konawe Utara (Konut), I Made Tarabuana mengatakan, keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP menunjuk pria yang kerap disapa LA ini merupakan power baru bagi partai berlambang kepala banteng itu untuk menuju 01 Sultra pada pemilihan gubernur (pilgub) di 2023 mendatang.

Hal itu, kata Made, bukan tanpa alasan melihat sepak terjang Lukman Abunawas yang matang dengan pemikiran yang strategis baik di dunia politik juga birokrasi. Ia juga dapat merangkul seluruh kader, berlaku adil demi membesarkan nama partai menuju kejayaan seperti apa yang dicita-citakan.

“Tentunya kami sebagai kader yang setia berjuang membesarkan partai berharap kedepannya PDIP semakin berjaya di tangan pak Lukman Abunawas sebagai DPD Sultra dan menjadi 01 di Sultra,”tegas pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua ll DPRD Konut ini dikomfirmasi, Rabu (8/7/2020).

Ia menyampaikan, untuk wilayah Sultra kekuatan PDIP di kancah politik terbilang bersinar dan bersaing dengan partai-partai politik lainya. Terbukti para kader yang tersebar di 16 kabupaten/kota mampu menduduki jabatan penting di legislatif dan eksekutif.

Di masa kepemimpinan mantan Gubernur dan Wakil Gubernur Sultra, Nur Alam dan Saleh Lasata selama 2 priode tak lepas dari peran serta PDIP. Saleh Lasata kala itu, merupakan kader partai besutan Megawati Soekarno Putri itu.

Dia menambahkan, saat ini di DPRD Provinsi PDIP memperoleh 5 kursi dan memegang kursi wakil ketua. Di daerah lain diantaranya, Kabupaten Konawe, Konawe Utara, Kolaka Utara, Buton Utura, Konawe Selatan, Wakatobi juga meperoleh kursi di DPRD.

“Pastinya kehadirian pak Lukman Abunawas menahkodai DPD PDIP menjadi spirit serta motivasi untuk para kader, terkhusus calon yang diusung PDIP untuk memenangkan perhelatan pemilihan kepala daerah yang akan digelar di beberapa kabupaten pada desember nanti,”terangnya.

“Selain itu, semakin solid, kompak dalam membesarkan nama partai di dunia politik,”tukasnya. (b)

 


Reporter:Jefri Ipnu
Editor : Kiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini