Ini Tips Pilih Busana Muslim Buat Lebaran

Ini Tips Pilih Busana Muslim Buat Lebaran

ZONASULTRA.COM, KENDARI – Hari Raya Idul Fitri kini tinggal menghitung hari. Masyarakat Indonesia biasanya menyambut euphoria hari kemenangan itu dengan berburu baju baru untuk dikenakan di hari raya, terutama untuk kaum hawa yang bisa sampai ribet sendiri menentukan kostum di hari raya.

Dikutip dari Guide.id, ini rekomendasi fashion trendy 2018 untuk dikenakan di hari raya

Memilih baju yang tidak menutupi telapak tangan

Menutup aurat adalah hal yang wajib bagi seorang muslim. Bagi Anda yang ingin tampil syari di hari raya pilihlah baju berlengan yang bisa menutupi hingga pergelangan tangan dengan baik. Namun, untuk bagian telapak tangan tidaklah termasuk aurat, dan masih boleh diperlihatkan. Jadi, pilihlah baju yang tidak menutupi telapak tangan agar bisa bergerak dengan leluasa.

Hindari pakaian berbahan satin

Material pakaian merupakan salah satu hal penting yang perlu diperhatikan. Untuk busana muslim, hindari menggunakan busana berbahan satin. Material jenis satin memang cukup memberi kesan elegan. Namun, jika tidak dilapisi dengan furing katun atau rayon yang berkarakter sejuk, maka bahan ini akan cenderung panas.

Selain itu, pilihan satin dengan permukaan mengkilap bisa menimbulkan kesan dewasa yang cenderung pas jika dikenakan kaum remaja. Untuk remaja akan lebih baik jika memilih bahan lain seperti jersey atau katun jepang yang lebih menggambarkan kesan ceria untuk remaja.

Hindari pakaian dengan detail payet mencolok

Untuk busana muslim sebaiknya tidak menggunakan payet mencolok, atau hiasan yang memberi kilau pada tampilan pakaian. Busana dengan aksesori payet atau bordir akan lebih cocok untuk wanita yang lebih dewasa. Jadi, untuk usia remaja sebaiknya memilih busana dengan desain simple dan warna-warna terang untuk menunjukan sisi ceria dan kalem gadis remaja.

Hindari yang terlalu banyak ornamen

Untuk menciptakan penampilan modis dengan busana muslim, hal yang harus dihindari juga ialah jangan memilih baju dengan terlalu banyak ornamen yang berkesan ramai. Ornamen yang terlalu ramai dipakaian akan menimbulkan kesan norak pada pakaian.

Untuk itu, sebagai alternatif, pilihlah baju muslim dengan ornamen minimalis, yang hanya ada pada sisi-sisi tertentu saja. Misal, ornamen melingkar di bagian bawah baju saja atau pada bagian tangan saja, bisa menjadi pemanis pas yang menimbulkan kesan berlebihan. (B)

 


Reporter : Sri Rahayu
Editor : Jumriati

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini